JAKARTA - Sekitar pukul 21.15 WIB, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat diguncang gempa berkekuatan Magnitudo 3,9. berdasar Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
"#Gempa Mag:3.9, 14-Mar-22 21:15:18 WIB, Lok:8.12 LS, 107.82 BT (Pusat gempa berada di laut 88 km Barat daya Kab.Pangandaran), Kedlmn:27 Km Dirasakan (MMI) III Pangandaran, III Cijulang, III Bungbulang, III Garut, II Tasikmalaya #BMKG," tulis BMKG di akun twitternya, Senin (14/3/2022).
"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.
Adapun, gempa berada di lokasi 8.12 Lintas Selatan (SL) dan 107.82 Bujur Timur di laut 88 Kilometer Barat Daya Kabupaten Pangandaran, di Kedalaman 27 Kilometer.
Adapun, guncangan juga dirasakan oleh masyarakat Cijulang, Bungbulang, Garut, dan Tasikmalaya. BMKG mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait