TMMD Sengkuyung Tahap I di Desa Wates, Kudus, Resmi Dimulai

Nur Choiruddin
TMMD Sengkuyung Tahap I di Desa Wates, Kudus, Resmi Dimulai. Foto : iNews/ Nur Ch

 

KUDUS, iNewsPantura.id  -- Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) kembali digelar di Kabupaten Kudus. Kali ini, TMMD Sengkuyung Tahap I berlangsung di Desa Wates, Kecamatan Undaan, dan resmi dibuka dalam upacara yang digelar pada Rabu (19/2/2025).

Upacara pembukaan dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kudus, pejabat TNI dan Polri, serta masyarakat setempat. Dalam sambutannya, Pj Bupati Kudus Herda Helmijaya menyampaikan bahwa TMMD merupakan program sinergis antara TNI dan pemerintah daerah dalam percepatan pembangunan pedesaan.

“Program ini sangat membantu dalam meningkatkan infrastruktur desa serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kami berharap hasil dari TMMD ini nanti bisa memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat Desa Wates,” ujar Pj Bupati Kudus.

Sementara itu, Komandan Kodim 0722/Kudus Letkol Inf Hermawan Setya Budi, selaku Dansatgas TMMD mengungkapkan bahwa kegiatan ini melibatkan ratusan personel TNI yang bekerja sama dengan masyarakat untuk menyelesaikan berbagai sasaran fisik dan nonfisik. 

Salah satu sasaran fisik adalah pembuatan jalan beton sepanjang 500 meter, serta pembangunan sarana umum lainnya. Sedangkan sasaran nonfisik berupa wawasan kebangsaan, radikalisme dan terorisme, stunting, bahaya narkoba, KB Kes, Pengembangan UMKM, pemberdayaan masyarakat, pertanian, desa tanggap bencana, dan kamtibmas.

Masyarakat Desa Wates menyambut baik program TMMD ini. Mereka berharap dengan adanya pembangunan infrastruktur dan kegiatan sosial, taraf hidup masyarakat dapat meningkat.

Dengan adanya TMMD di Desa Wates, diharapkan sinergi antara pemerintah, TNI, dan masyarakat semakin kuat dalam membangun desa yang lebih maju dan sejahtera.

Editor : Suryo Sukarno

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network