Pekalongan, iNewsPantura.id – Seleksi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Pekalongan untuk cabang olahraga (cabor) taekwondo resmi digelar di Gedung Serba Guna Pringgodani, Desa Wonopringgo, Kecamatan Wonopringgo.
Kegiatan ini diikuti oleh pelajar tingkat SMP dan SMA se-Kabupaten Pekalongan. Para pemenang langsung menerima medali usai pertandingan yang hanya berlangsung satu hari tersebut.
Ketua Panitia, Sabeum Dodit, mengatakan seleksi ini bertujuan menjaring atlet potensial untuk bertanding di tingkat provinsi, sekaligus sebagai upaya mengembangkan taekwondo di wilayah Pekalongan.
“Meski tidak ada peserta dari SD, antusiasme peserta cukup tinggi. Kami berharap ajang ini mampu memacu prestasi mereka,” ujarnya.
Namun, pelaksanaan seleksi menghadapi kendala serius. Hingga hari H, anggaran dari pemerintah belum juga turun.
“Kami harus berjuang mencari solusi agar kegiatan tetap berjalan. Tanpa anggaran yang jelas, kami pasti tekor,” ungkap Dodit.
Salah satu peserta, Raka Prima Arkananta dari SMK Gondang, mengaku senang bisa ikut seleksi ini. “Kegiatan ini sangat bermanfaat dan bisa meningkatkan prestasi saya,” katanya.
Hal senada disampaikan orang tua peserta, Edang Prihatin. " Kegiatan seperti ini dapat meningkatkan mental dan kepercayaan diri anak-anak. Kami sebagai orang tua juga berharap, agar pemerintah bisa membantu event ini sehingga para atlet bisa mendapatkan pengalaman bertanding dan prestasi lebih baik, " jelasnya.
Panitia berharap dukungan dari pemerintah daerah agar kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan membawa prestasi bagi Kabupaten Pekalongan di ajang olahraga pelajar tingkat provinsi.
Editor : Suryo Sukarno
Artikel Terkait