AC Milan Berpeluang Juara Liga Italia 2021-2022, Olivier Giroud Ingatkan Rossoneri Tak Jumawa

Hadi Widodo
Puncaki Klasemen AC Milan Berpeluang Juara Liga Italia 2021-2022 (foto: Twitter)

MILAN – AC Milan puncaki klasemen dan berpeluang meraih gelar juara Liga Italia 2021-2022, Olivier Giroud minta Rossoneri tetap merendah dan fokus pada pertandingan sisa.

Saat ini Rossoneri -julukan AC Milan- saat ini berada di puncak klasemen Liga Italia 2021-2022 dengan koleksi 66 poin. Secara perolehan poin, mereka masih unggul tiga poin atas pesaing terdekatnya, Napoli, dan berjarak enam poin dengan Inter Milan.

Dengan delapan pertandingan tersisa, Rossoneri bisa saja mengunci gelar juara lebih cepat jika konsisten menang. Akan tetapi, ancaman dari Napoli, Inter Milan, dan Juventus sangatlah nyata bagi Giroud.

AC Milan vs Inter Milan

Karenanya, pemain asal Prancis itu meminta timnya untuk berfokus pada pertandingan yang tersisa. Ia menegaskan, Rossoneri harus bermain maksimal untuk mencapai tujuan akhir, menjadi juara.

“Inter (Milan) tetap berbahaya, seperti Napoli dan Juventus. Kami sadar gelar itu mungkin, tapi kami harus tetap rendah hati dan bekerja keras sampai akhir. Laga terakhir seperti final, kami akan menghadapi mereka dalam kondisi 200 persen untuk mencapai tujuan kami,” jelas Giroud dilansir dari Football Italia, Rabu (23/3/2022).

Lebih lanjut, mantan pemain Arsenal itu mempunyai motivasi tersendiri untuk mengantar AC Milan menjadi juara. Dirinya terinspirasi dari sosok pesepakbola Ukraina, Andriy Shevchenko yang juga pernah merengkuh Scudetto bersama AC Milan.

“[Scudetto] adalah mimpi yang saya miliki sebagai seorang anak. Saya dulu mengikuti Arsenal dari Prancis sebagai seorang anak, tetapi saya juga mendukung Milan dari pemain favorit saya: Andriy Shevchenko. Saya akan senang memenangkan Scudetto seperti dia,” ujarnya.

Giroud yakin, timnya saat ini mirip dengan AC Milan pada masa lampau. Kemiripan itu dilihat olehnya dari sisi perpaduan pemain muda dan senior yang menghiasi kubu Rossoneri. Hebatnya, perpaduan itu bisa mengantar AC Milan menjadi juara.

“Kami memiliki perpaduan sempurna antara pemain muda dan berpengalaman. Ada bahan yang tepat. Di masa lalu, ada bintang-bintang top seperti Nesta, Ronaldinho, Pirlo, Seedorf, Inzaghi, tetapi kami juga memiliki nama-nama penting dan beberapa pemuda yang menjanjikan,” jelasnya.

Editor : Hadi Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network