Koleksi 45 Poin Aleix Espargaro Puncaki Klasmen Motogp 2022

Nanang Sulaeman
Koleksi 45 Poin Aleix Espargaro Puncaki Klasmen Motogp 2022 (Foto: Instagram)

RIO HONDO - Pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro puncaki klasemen sementara MotoGP 2022 dengan koleksi 45 poin.

Hal ini didapat setelah Aleix memenangi MotoGP Argentina 2022 yang berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Honda, Senin (4/4/2022) dini hari WIB.

Tambahan 25 poin dari hasil kemenangan tersebut membuat pembalap berpaspor Spanyol tersebut kini mengoleksi 45 poin. Lebih mengesankan lagi, itu adalah kemenangan pertama Aleix Espargaro selama berkarier di ajang MotoGP.

Posisi Aleix Espargaro di puncak klasemen lalu dibuntuti oleh pembalap KTM Red Bull, Brad Binder, dengan perolehan 38 poin. Binder bisa berada di posisi ini karena tampil cukup konsisten dan meraih satu podium sejauh ini.

Beralih ke posisi tiga klasemen sementara diduduki oleh Enea Bastinini yang menjadi kebanggaan Gresini Racing. Bastianini harus lengser dari puncak klasemen karena pada balapan di Argentina ini ia hanya finis ke-10.

Sementara itu, posisi keempat klasemen sementara menjadi milik pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins. Ia sebenarnya memiliki perolehan poin yang sama dengan Bastianini. Namun, karena Bastianini lebih banyak memenangi balapan, maka Rins harus berada di bawahnya.

Posisi Bastianini dan Rins tentunya masih jauh dari aman. Apalagi juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo, berada tepat di belakang mereka. Pembalap Monster Energy Yamaha itu saat ini mengoleksi 35 poin.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2022

1. Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing 45

2. Brad Binder RSA Red Bull KTM 38
3.  Enea Bastianini ITA Gresini Racing 36

4. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar 36

5. Fabio Quartararo FRA Monster Energy Yamaha 35

6. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar 33

7. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM 28

8. Johann Zarco FRA Pramac Ducati 24

9. Jorge Martin SPA Pramac Ducati 20

10. Pol  Espargaro SPA Repsol Honda 20

11. Jack Miller AUS Ducati Lenovo 15

12. Franco Morbidelli ITA Monster Energy Yamaha 14

13. Maverick Vinales SPA Aprilia Racing Team 13

14. Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo 12

15. Marc Marquez SPA Repsol Honda 11

16. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda 6

17. Luca Marini ITA Mooney VR46 Racing Team 10

18.  Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Racing Team 7

19. Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF 6

20. Alex Marquez SPA LCR Honda 4

21. Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF 2

22. Remy Gardner AUS KTM Tech3 1

23. Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Racing 0

24. Raul Fernandez SPA KTM Tech3 0

25. Stefan Bradl GER Repsol Honda 0

Editor : Hadi Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network