Libur Tahun Baru, Disparpora Catat 120.252 Wisatawan di Batang

Suryo Sukarno
Wisatawan padati Pantai Ujungnegoro Batang. Foto : iNewsPantura.id/ Suryo S

BATANG, iNewsPantura.id - Kunjungan wisatawan ke sejumlah destinasi wisata di Kabupaten Batang selama libur Tahun Baru 2026 terpantau tidak terlalu ramai. Kondisi tersebut dipengaruhi oleh jarak waktu yang berdekatan antara libur akhir tahun dan rencana libur Lebaran 2026, sehingga sebagian wisatawan memilih menunda agenda liburannya.

Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga (Disparpora) Batang Ulul Azmi mengatakan, bahwa secara data terjadi kenaikan jumlah pengunjung dibandingkan tahun sebelumnya, namun peningkatannya tidak signifikan.

“Kalau kita lihat datanya, Desember 2024 tercatat sebanyak 117.757 pengunjung, sedangkan Desember 2025 ada 120.252 pengunjung. Ada kenaikan, tapi memang tidak terlalu ramai seperti yang kita harapkan,” katanya saat ditemui di Kantor Disparpora Batang, Kabupaten Batang, Kamis (1/1/2026).



Editor : Suryo Sukarno

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network