Pemain Andalan Timnas Yordania Cidera Jelang Lawan Timnas Indonesia

Nanang Sulaeman
Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pemain Andalan Timnas Yordania Cidera (Foto: Akeed)

KUWAIT CITY – Kabar baik datang jelang Timnas Indonesia melawan Timnas Yordania di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait, Minggu 12 Juni 2022, pukul 02.15 WIB. Timnas Yordania tidak akan diperkuat  penyerang andalan mereka, Musa Al-Taamari karena cidera. 

Diberitakan Musa Al-Taamari mengalami cedera otot pada kaki kirinya dalam pertandingan kontra Nepal. Dia harus menjalani pemeriksaan untuk mengetahui kebugarannya untuk melawan Timnas Indonesia.

“Saya merasakan tegang pada otot kaki kiri, dan berharap cedera ini tidak terlalu mengkhawatirkan,” papar Musa Al Taamari, dikutip dari Okezone , Jumat (10/6/2022).

Perlu diketahui, Musa Al-Taamari merupakan bintang dalam kemenangan 2-0 Yordania atas Nepal pada pertandingan pertama. Bahkan, pemain berusia 24 tahun ini terpilih sebagai pemain terbaik di laga tersebut.

Sayangnya, penghargaan itu harus dibayar mahal. Musa Al-Taamari terancam absen ketika menghadapi Timnas Indonesia.

Situasi tersebut tentunya menguntungkan Timnas Indonesia. Apalagi, Timnas Indonesia butuh kemenangan kedua di Grup A untuk memperbesar peluang lolos ke Piala Asia 2023.

Editor : Hadi Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network