get app
inews
Aa Text
Read Next : Selain Kurma, 5 Buah Ini Cocok Dimakan saat Berbuka Puasa

Selain Segar dan Nikmat, Buah-buahan Ini Manjur untuk Detox Tubuh Anda

Jum'at, 18 Maret 2022 | 10:43 WIB
header img
Buah-buahan yang Manjur untuk Detox Tubuh (Foto: Pinterest)

BUAH-BUAHAN sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Selain untuk memelihara kesehatan organ, kandungan nutrisi pada buah juga bermanfaat untuk melindungi tubuh dari penyakit bahkan dapat membantu proses penyembuhan penyakit.

Semua buah mengandung nutrisi yang penting untuk tubuh. Nutrisi-nutrisi ini membuat manfaat buah untuk kesehatan tidak diragukan lagi dan sangat sayang untuk dilewatkan.

Buah memiliki fungsi detox dalam tubuh dengan cara penyerapan, distribusi, dan ekskresi molekul toksin. Berikut adalah buah-buahan yang memiliki fungsi detox seperti dialansir dari Highend.

1. Blueberry

Buah dari keluarga berry yang memiliki rasa asam manis khas ini, memiliki fungsi sebagai detox tubuh. Berry ini memiliki kandungan antioksidan, serat, dan vitamin C. Tak hanya itu antosianin yang ada dalam blueberry juga membantu melindungi sel-sel tubuh.


2. Alpukat

Selain lezat untuk langsung disantap serta diolah menjadi berbagai resep makanan, ternyata alpukat memiliki kandungan lemak tak jenuh yang baik untuk kesehatan jantung Anda. Konsumsi alpukat secara rutin dapat mendetox tubuh Anda serta menjaga kesehatan organ dalam tubuh.
Jeruk Bali

3. Jeruk bali

Jeruk yang terkenal karena ukurannya yang lebih besar ketimbang jenis jeruk lainnya ini, ternyata tidak berasal dari Bali. Buah ini berasal dari Asia Selatan dan Tenggara serta lebih dikenal dengan nama Pomelo.

Jeruk bali dapat membantu Anda dalam mengurangi berat badan dan lingkar perut. Hal ini disebabkan oleh proses fitokimia penghilang lemak yang ada di dalam buah ini

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut