get app
inews
Aa Text
Read Next : VIDEO – Pemkab Batang atur jam operasional Minimarket di Batang

Masyarakat Tionghoa Bagikan Ribuan Porsi Nasi untuk Berbuka Puasa di Pekalongan

Senin, 17 Maret 2025 | 14:32 WIB
header img
Masyarakat Tionghoa Bagikan Ribuan Porsi Nasi untuk Berbuka Puasa di Pekalongan. Foto : iNews/ Suryo

PEKALONGAN, iNewsPantura.id  – Suasana Ramadan di Pekalongan terasa semakin hangat dan penuh semangat persaudaraan pada Minggu sore (16/3), di Lapangan Jetayu. Sebanyak 1200 porsi nasi berbuka puasa dibagikan oleh masyarakat Tionghoa yang tergabung dalam Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Pekalongan. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan mempererat tali persaudaraan tanpa memandang perbedaan latar belakang suku, agama, maupun golongan.

Ketua PSMTI Pekalongan, Soleh Dahlan, menyampaikan bahwa acara buka puasa bersama ini merupakan wujud nyata semangat kebersamaan dan persatuan. "Meskipun berbeda suku, agama, dan budaya, kami ingin menunjukkan bahwa kita semua satu dalam semangat kebersamaan. Buka puasa bersama ini juga menjadi simbol persatuan dan kesatuan bangsa, serta kontribusi PSMTI dalam mendukung stabilitas negara," ujar Soleh Dahlan.

Menu berbuka yang disajikan juga tak kalah istimewa. Selain nasi opor dengan telur ayam, ada pula megono, orek tempe, krupuk, dan takjil sebagai pelengkap. Hidangan-hidangan ini pun mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang hadir.

Antusiasme masyarakat Pekalongan sangat terasa, dengan warga yang mulai memadati Lapangan Jetayu sejak pukul 16.00 WIB. Salah seorang warga, Rizal, mengungkapkan kegembiraannya. "Saya rela antre karena senang dengan adanya buka bersama ini, apalagi menu makanannya enak-enak," ujar Rizal yang datang bersama istrinya.

Acara buka puasa bersama yang sudah memasuki tahun kelima ini menjadi bukti bahwa meskipun masyarakat memiliki perbedaan, semangat kebersamaan dalam keberagaman tetap menjadi kekuatan untuk mempererat hubungan antar sesama. PSMTI Pekalongan, dengan tradisi yang telah berjalan, memberikan contoh nyata tentang pentingnya saling menghargai dan membangun persatuan dalam keberagaman.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan dapat semakin memperkuat rasa persaudaraan antar umat beragama dan menunjukkan bahwa Indonesia, dengan segala perbedaan yang ada, tetap dapat hidup rukun dalam semangat kebersamaan.

Editor : Suryo Sukarno

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut