Perkuat Organisasi dan Jejaring, KAFH Unsoed Gelar Rakernas Nasional
PURWOKERTO, iNewsPantura.id – Keluarga Alumni Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman (KAFH Unsoed) menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) sebagai agenda strategis dalam menyusun arah dan program kerja organisasi untuk periode kepengurusan 2025–2029.
Rakernas ini dihadiri oleh jajaran pengurus, kampus serta rektorat.
Kegiatan berlangsung dengan semangat kebersamaan dan komitmen untuk memperkuat peran alumni dalam mendukung kemajuan almamater serta kontribusi nyata bagi masyarakat.
Ketua Umum KAFH Unsoed periode 2025–2029, Dr. Kuntadi, S.H., M.H., dalam sambutannya menyampaikan pentingnya sinergi antara KAFH Unsoed dengan pihak kampus guna memberikan dampak positif bagi pengembangan Fakultas Hukum Unsoed. Menurutnya, kolaborasi yang kuat antara alumni dan civitas akademika menjadi kunci dalam mendorong kemajuan institusi.
“Sinergi antara KAFH Unsoed dengan kampus diharapkan mampu memberikan dampak positif, tidak hanya dalam bentuk dukungan nyata, tetapi juga melalui pemikiran-pemikiran besar sebagai sumbangsih alumni dalam pengembangan ilmu pengetahuan,” ujar Dr. Kuntadi.
Ia juga menegaskan bahwa program kerja yang telah disusun dalam Rakernas diharapkan dapat terlaksana dengan baik melalui kerja sama yang erat bersama pihak kampus. Program-program tersebut mencakup penguatan organisasi alumni, peningkatan jejaring profesional, pengabdian kepada masyarakat, serta dukungan terhadap kegiatan akademik dan kemahasiswaan di Fakultas Hukum Unsoed.
Sebagai bentuk kontribusi nyata kepada kampus, dalam rangkaian kegiatan Rakernas ini KAFH Unsoed turut memberikan bantuan operasional berupa bus yang akan digunakan untuk menunjang kegiatan Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman. Bantuan tersebut diharapkan dapat mendukung mobilitas dan aktivitas akademik maupun nonakademik sivitas Fakultas Hukum.
Melalui Rakernas ini, KAFH Unsoed menegaskan komitmennya untuk menjadi wadah alumni yang profesional, solid, dan berintegritas, serta mampu bersinergi dengan kampus dalam mendukung kemajuan Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman selama periode 2025–2029.
Editor : Suryo Sukarno