Porsche Resmi Rilis Mobil Balap Hybrid Super Canggih Terbaru, Begini Wujudnya

Hadi Widodo
Porsche Resmi Rilis Mobil Balap Hybrid Super Canggih Terbaru, Begini Wujudnya (Foto: Instagram)

MOBIL BALAP terbarunya yang didukung mesin hybrid, berhasil dipamerkan Tim Porsche Penske Motorsport yang bakal debut pada 2023 di Daytona 24 Jam di Amerika Serikat. Mobil dengan warna khas Porsche, yakni putih, merah, dan hitam itu bertenaga 500 kW (680 PS).

"Setelah 7.889 kilometer uji coba selama paruh pertama 2022, kami berada di jalur yang sangat baik, tetapi masih ada pekerjaan yang harus dilakukan sebelum awal musim depan," kata Thomas Laudenbach, Wakil Presiden Motorsport di Porsche sebagaimana dilansir dari ANTARA, Senin (27/6/2022).

Menurutnya, Porsche 963 baru harus melanjutkan warisan model legendaris seperti 917, 935, 956, 962 dan 919 Hybrid.

"Saya yakin kami akan berada di posisi yang baik dalam hal teknologi dan kami juga telah menciptakan struktur tim yang relevan untuk mempersiapkan kami meraih kemenangan dalam persaingan yang mendebarkan antara pabrikan dan konsep yang berbeda."

Debut balapan resmi Porsche 963 direncanakan berlangsung pada Januari 2023 di Daytona 24 Jam di AS.

Editor : Hadi Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network