JAKARTA, iNews.id - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan suhu udara tertinggi pada pertengahan Mei 2022 ini tercatat di Perak Utara, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Suhu udara yang dicatat Stasiun Meteorologi Maritim Perak II mencapai 36,4 derajat celsius.
"Kami sampaikan ikhtisar Parameter Iklim Dasarian II Mei 2022. Suhu maksimum 36.4 °C pada 12 Mei dicatat Stasiun Meteorologi Maritim Perak II Jawa Timur,” dikutip dari keterangan resmi BMKG, Senin (23/5/2022).
BMKG mencatat suhu minimal di wilayah Indonesia terjadi di Enarotali, Papua dengan suhu 11,7 derajat Celsius. Suhu ini dilaporkan Stasiun Meteorologi Enarotali Papua pada 12 Mei.
Editor : Hadi Widodo