BREBES, iNewsPantura.id - Kecelakaan di Jalan Tol Pejagan-Pemalang, Jawa Tengah (Jateng) MInggu kemarin (18/9/2022) menarik perhatian banyak pihak karena melibatkan belasan mobil.
Seluruh mobil yang mengalami kecelakaan itu ringsek. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.00 WIB di ruas Jalan tol ruas Pejagan-Pemalang km 253A, Desa Kluwut, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes.
Berikut fakta-fakta insiden kecelakaan beruntun di Tol Pejagan:
1. Kecelakaan akibat Pembakaran Jerami
Dari fakta yang terkumpul, Kecelakaan itu diduga akibat asap pembakaran jerami. "Penyebab tabrakan diduga karena pembakaran jerami padi sisa panen di persawahan hingga menyebabkan pandangan pengendara terganggu," kata Petugas Tol Pejagan- Pemalang Ami Armindo, Minggu (18/9/2022).
Hal ini diaminkan oleh Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Iqbal Alqudusy. "Asap akibat pembakaran itu menyebabkan jalan menjadi gelap sehingga terjadi kecelakaan beruntun," kata Iqbal.
2. 13 Mobil Terlibat Kecelakaan Beruntun
Kecelakaan beruntun ini melibatkan 13 mobil milik warga. Hampir seluruh mobil mengalami rusak dan ringsek. Salah satu korban bernama Supandi mengatakan, ada satu mobil paling parah saat mengalami kecelakaan sehingga satu pengemudinya meninggal dunia. "Yang paling depan tabrak truk, terus dari belakang ditabrak lagi," kata Supandi, Minggu (18/9/2022).
Adapun 13 kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun di Tol Pejagan-Pemalang yakni, Toyota Fortuner H 1236 IP, Toyota Avanza B 1674 EVM, Toyota Avanza H 8538 YP, Honda Civic AG 1870 ME. Kemudian, Mitsubishi Xpander AB 1125 UP, Toyota Kijang Innova G 9133 QC, Suzuki Ertiga B 1781 DS, Toyota Calya B 1466 UIK, Truk boks B 9076 UCG, Daihatsu Xenia B 1301 BK, Mitsubishi Xpander H 8538 YP, Chevrolet Spin D 1782 XU, Toyota Kijang Innova B 1674 EVM.
3. Satu pengemudi Tewas
Kecelakaan beruntun yang melibatkan 13 kendaraan di Tol Pejagan-Pemalang, Brebes, Jawa Tengah mengakibatkan satu orang dilaporkan tewas dan 15 luka-luka. Seluruh korban baik luka maupun meninggal dunia sudah dievakuasi ke sejumlah rumah sakit di Brebes. Identitas korban tewas kecelakaan beruntun di KM 253.100 tol Pejagan-Pemalang terungkap. Berdasarkan dokumen kependudukan yang ditemukan, korban bernama Muhammad Singgih Adika asal Cipayung Jakarta Timur.
4. Korban Tewas Anak Jamintel Kejagung.
Identitas korban tewas kecelakaan beruntun di KM 253.100 tol Pejagan-Pemalang terungkap. Dari dokumen kependudukan yang ditemukan, korban bernama Muhammad Singgih Adika asal Cipayung Jakarta Timur. Korban dikabarkan merupakan anak bungsu dari Jaksa Agung Muda bidang Intelijen (Jamintel) Kejagung RI Dr Amir Yanto. Kabar meninggalnya putra Jamintel tersebut beredar lewat pesan berantai kepada wartawan yang berbunyi: "Inna lillāhi wa inna ilaihi rājiun, kabar duka telah wafat Ananda Muhammad Singgih Adika bin Amir Yanto (Lahir: Depok, 24 Agustus 1999 - Wafat: Brebes, 18 September 2022) putra bungsu Jaksa Agung Muda Intelejen Dr. Amir Yanto pada malam ini 18 September 2022 . Mohon doa Bapak dan ibu sekalian."
Artikel ini telah tayang di jateng.inews.id dengan judul " Infografis 4 Fakta Kecelakaan Beruntun di Tol Pejagan ", Klik untuk baca: https://jateng.inews.id/infografis/infografis-4-fakta-kecelakaan-beruntun-di-tol-pejagan?_ga=2.138829107.1256575817.1663335425-1125499488.1663051792.
Editor : Muhammad Burhan