NAPOLI - Napoli ditahan imbang 1-1 oleh AS Roma dalam lanjutan Liga Italia 2021-2022 berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona pada Selasa (19/4/2022) dini hari WIB.
Napoli unggul terlebih dahulu berkat penalti gol Lorenzo Insigne pada menit ke-12. AS Roma berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit akhir pertandingan berkat gol Stephan El Shaarawy
Babak Pertama
Tampil di depan publik sendiri I Partenopei terlihat tampak lebih mendominasi sejak awal babak pertama . Mereka tampil ngotot guna mencari keunggulan lebih dulu.
Kebuntuan pun langsung terpecahkan pada menit ke 12 berkat penalti Lorenzo Insigne guna merubah skor menjadi 1-0.
Setelah unggul serangan semakin gencar Sebanyak tiga tembakkan mampu mereka lesatkan, dan dua diantaranya berbuah menjadi shots on target. Namun sayang, upaya tersebut masih gagal untuk menggandakan keunggulan.
Di sisi lain, taring I Giallorossi terlihat sangat tumpul pada babak pertama ini. Mereka gagal berbuat banyak untuk menyamakan kedudukan sebelum peluit jeda turun dibunyikan, karena hanya mencatatkan satu tembakkan off target.
Napoli kembali menunjukkan dominasinya setelah unggul 1-0 di babak pertama. Mereka terus menguasai bola agar AS Roma kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Namun pasukan Jose Mourinho terlihat ngotot pada babak kedua ini. Ambisi besar mereka sangat tampak guna menyamakan kedudukan. Segala upaya pun mereka lancarkan untuk membuat gol penyeimbang.
Sayangnya skema milik I Giallorossi tak begitu berjalan lancar. Tammy Abraham dan kawan-kawan dibuat frustasi lewat rapatnya pertahanan tim tuan rumah. Alih-alih menyamakan kedudukan, AS Roma malah ketiban sial.
Nasib nahas itu terjadi pada menit ke-79. Daniel Fuzato diganjar kartu merah dan diusir keluar lapangan setelah melakukan pelanggaran keras. Alhasil, AS Roma makin kesulitan untuk menceploskan gol karena kalah jumlah pemain.
Namun pada menit krusial, tepatnya menit ke-90+1, momen dramatis muncul. Umpan manis dari Tammy Abraham berhasil disambar keras oleh Stephan El Shaarawy untuk menyamakan skor menjadi 1-1.
Dengan skor imbang, jalannya duel yang mendapat tambahan waktu delapan menit pun semakin memanas. Napoli yang unggul secara jumlah pemain terus mencoba mencetak gol, namun, AS Roma bermain cukup keras untuk menjegal upaya tersebut.
Alhasil skor imbang 1-1 tetap terjaga. I Giallorossi mampu memertahankan skor hingga peluit panjang dibunyikan.
Susunan Pemain
Napoli (4-3-3): Meret; Zanoli, Rrahmani, Koulibaly, Rui; Zambo Anguissa, Lobotka, Fabian Ruiz; Lozano, Osimhen, Insigne
Pelatih: Luciano Spalletti
AS Roma (3-4-1-2): Patricio; Mancini, Smalling, Ibanez; Zalewski, Cristante, Oliveira, Karsdorp; Pellegrini; Zaniolo, Abraham
Pelatih: Jose Mourinho
Editor : Hadi Widodo