Banjir Surut, Jalanan di Kawasan Villa Nusa Indah Bogor Licin dan Tertutup Lumpur 

Hadi Widodo
Lumpur Akibat Banjir di Villa Nusa Indah Bogor, Kamis (17/2/22) (Foto: Sindonews)

BOGOR - Banjir surut di Komplek perumahan Vila Nusa Indah, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat mengakibatkan sebagian jalan tertutup lumpur setinggi 20 cm, kamis (17/2/2022). 

Akibat dari lumpur, jalanan menjadi licin. Pengendara pun terlihat mengacu kendaraannya secara perlahan.

Pantauan di lokasi, arus lalu lintas yang merupakan akses penghubung menuju Pangkalan 1 wilayah Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi dan wilayah Bogor menjadi tersendat.

Para warga mulai berupaya membersihkan sisa-sisa lumpur banjir yang terlihat di beberapa titik hampir masuk ke dalam halaman depan rumah. Pembersihan dilakukan dengan alat seadanya.

Salah seorang warga bernama Yasir mengatakan, pada Rabu malam, banjir mulai melanda sekira pukul 22.30 WIB. Dalam kurun waktu satu setengaj jam, banjir telah mencapai 20 atau se-mata kaki orang dewasa.

Namun, secara perlahan air mulai surut ketika sudah berganti hari atau Kamis (17/2/2022) pukul 01.30 WIB.

"Air mula-mulanya naik jam 10 atau setengah 11an malam. Makin laman kok makin tinggi. Tapi syukurnya enggak sampai masuk ke rumah, cuma di jalan aja, kira-kira 10 atau 20 sentimeter," ungkap Yasir ketika ditemui, Kamis pagi.

Editor : Hadi Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network