Sajian makan siang yang pas dan cocok buat keluarga adalah sayur Lodeh, disamping simpel juga mudah banget cara membuatnya.
Sayur lodeh adalah masakan berkuah santan biasanya berisi sayuran seperti labu siam, terong, tahu, tempe dengan campuran rempah remaph nusantara pilihan, dengan ciri khas rasa yang segar dan gurih.
Berikut cara membuat resep sayur lodeh simpel yang bisa bunda coba di rumah:
Bahan :
- 1 labu siam kupas potong kotak2
- 1 wortel potong dadu
- 1 terong ungu potong kotak2
- 1 buah tahu potong kotak2 goreng
- 1 papan tempe potong kotak2 goreng
- Udang kupas, pete secukupnya
- 3 cabe hijau besar iris serong
- 3 cabe merah besar iris serong
- 7 cabe rawit utuh
Bumbu halus :
- 7 bawang merah
- 3 bawang putih
- 7 cabe merah besar
- 3 kemiri
- 1/2 ruas jari kunyit
- Sedikit terasi
- 1 ruas jari laos memarkan
- 2 lbr daun salam
- 2 lbr daun jeruk
- Santan secukupnya
- Garam,gula secukupnya
Cara Memasak :
- Tumis bumbu halus, laos, daun salam, daun jeruk sampai harum,
- Masukkan udang, aduk2,
- Beri air secukupnya,
- Masukkan sayuran,
- Masak hingga setengah matang,
- Kemudian tuang santannya,
- Masak sampai matang,
- Bumbui,
- Koreksi rasanya,
- Sajikan bersama nasi hangat
Resep yang mudah bukan, Selamat Mencoba !
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait