get app
inews
Aa Text
Read Next : Antony Dipuji Setinggi Langit, Erik Ten Hag: Dia Sempurnakan Manchester United

Dilepas Manchester City, Arsenal segera Dapatkan Gabriel Jesus 

Minggu, 26 Juni 2022 | 05:34 WIB
header img
Dilepas Manchester City, Arsenal segera Dapatkan Gabriel Jesus (Foto: Okezone)

LONDON - Dilepas Manchester City, Arsenal segera mendapatkan Gabriel Jesus di bursa transfer musim panas 2022. Kedua belah pihak sudah sepakat untuk negosiasi Gabriel Jesus dan kini tinggal menyelesaikan berbagai berkas yang dibutuhkan.

Pakar bursa transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano dalam akun Twitternya, @FabrizioRomano mengungkapkan bahwa The Gunners -julukan Arsenal- telah menemui pihak The Citizen -julukan Man City.

Pada pertemuan itu, kedua belah pihak telah menemukan kesepakatan secara lisan untuk Jesus. Bahkan, Jesus sudah dibanderol seharga 45 juta euro atau setara Rp703,9 miliar.

Aksi Gabriel Jesus saat bela Man City

"Arsenal dan Manchester City telah mencapai kesepakatan lisan penuh hari ini untuk Gabriel Jesus," tulis Fabrizio Romano, mengutip dari akun twitter pribadinya, Sabtu (25/6/2022).

"Kesepakatan di tempat setelah pertemuan terbaru, diberitahukan biayanya dijamin 45 juta euro," tambahnya.

Memang, sebelumnya Arsenal sangat berminat untuk mendatangkan penyerang asal Brasil itu. Bahkan, beberapa pihak mendesak Arsenal untuk segera meminangnya.

Kini Arsenal bisa selangkah lagi untuk mendapatkan Jesus. Mereka sedang melengkapi persyaratan dengan agen Jesus.

Aksi Gabriel Jesus saat bela Man City

"Arsenal sekarang sedang mengerjakan persyaratan pribadi dengan pihak Gabriel Jesus, langkah terakhir untuk segera mencapai kesepakatan," lanjut Fabrizio Romano.

Kehadiran Gabriel Jesus memang sangat dibutuhkan Arsenal untuk mengarungi musim 2022-2023. Sebab Arsenal tercatat hanya memiliki Eddie Nketiah sebagai penyerang murni usai Alexandre Lacazzette memutuskan kembali ke Olympique Lyon.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut