JAKARTA, iNews.id - Nabi Musa terkenal dengan sikap keras dan keberaniannya hingga malaikat maut Izrail pun dipukulnya sampai bola matanya pecah.
Kisah Nabi Musa memukul malaikat pencabut nyawa itu terjadi saat nyawanya hendak dicabut. Kisah ini disebutkan dalam hadits sahih yang diriwayatkan Abu Hurairah radhiallahu 'anhu.
Dari Abu Hurairah radliallahu anhu berkata,: "Suatu hari malaikat maut diutus kepada Musa alaihissalam. Ketika menemuinya, (Nabi Musa alaihissalam) memukul matanya.
Maka malaikat maut kembali kepada Rabbnya dan berkata,: "Engkau mengutusku kepada hamba yang tidak menginginkan mati".
Maka Allah membalikkan matanya kepadanya seraya berfirman: "Kembalilah dan katakan kepadanya agar dia meletakkan tangannya di atas punggung seekor lembu jantan, yang pengertiannya setiap bulu lembu yang ditutupi oleh tangannya berarti umurnya satu tahun".
Nabi Musa alaihissalam bertanya: "Wahai Rabb, setelah itu apa?. Allah berfirman:: "Kematian". Maka Nabi Musa alaihissalam berkata,: "Sekaranglah waktunya". Kemudian Nabi Musa alaihissalam memohon kepada Allah agar mendekatkannya dengan tanah yang suci (Al Muqaddas) dalam jarak sejauh lemparan batu".
Editor : KastolaniMarzuki