get app
inews
Aa Text
Read Next : Pencurian Sepeda Motor Marak di Blora: Tiga Pelaku Spesialis Ditangkap dalam Waktu 9 Hari

Hobi Mencuri Motor Klasik, Pemuda Asal Grobogan Diciduk Polisi 

Rabu, 23 April 2025 | 09:34 WIB
header img
Hobi Mencuri Motor Klasik, Pemuda Asal Grobogan Diciduk Polisi . Foto : iNews/ Herry P

 

BLORA, iNewsPantura.id – Seorang pemuda asal Desa Mbelor, Kecamatan Ngaringan, Kabupaten Grobogan, berinisial KIM, ditangkap oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Blora setelah terlibat dalam aksi pencurian motor klasik CB di dua lokasi berbeda.

Kapolres Blora, AKBP Wawan Andi Susanto, mengungkapkan bahwa pelaku telah mencuri motor di Kecamatan Todanan dan Tunjungan.

Penangkapan Kim dilakukan di wilayah Tunjung setelah ia berhasil mencuri motor CB milik seorang warga asal Banjarrejo yang sedang menonton pertunjukan organ tunggal di Desa Kedungringin.

Setelah ditangkap, Kim dibawa ke kantor polisi dengan sejumlah barang bukti berupa motor CB yang telah dipreteli, serta motor lainnya. 

"Dari pengakuan pelaku dan keterangan saksi, kami menemukan bahwa ia telah melakukan pencurian di dua lokasi berbeda," jelas Kapolres, Rabu 23 April 2025.

Ditambahkan Kapolres, sebelumnya pelaku telah menggasak motor Megapro di modifikasi CB, yang ditinggal pemiliknya nonton pertunjukan dangdut di Kecamatan Todanan.

"Ya yang dicuri motor klasik CB, katanya untuk kebutuhan sehari-hari, sudah Hobi", jelas Kapolres.

KIM kini harus mendekam di tahanan Polres Blora untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Ia dijerat dengan Pasal 363 KUHP dan terancam hukuman lima tahun penjara. 

Kasus ini menyoroti pentingnya kewaspadaan masyarakat terhadap pencurian, terutama terhadap motor klasik yang kerap menjadi sasaran empuk bagi pelaku pencurian.

Pihak kepolisian menghimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dan memastikan kendaraan mereka dalam keadaan aman, dan jika memarkirkan kendaraannya ditempat yang aman serta dikunci gardan.

Editor : Suryo Sukarno

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut