get app
inews
Aa Text
Read Next : Nyalakan Harapan Baru, DKP Batang Gandeng PLTU Bhimasena Tingkatkan Kapasitas Nelayan Roban Timur

Keren Parah! Disabilitas di Pedurungan Diajarin Public Speaking dan Customer Service Ala Profesional

Sabtu, 11 Oktober 2025 | 20:09 WIB
header img
Pelatihan Publik Speaking Penyandang Disabilitas Ciptakan Kemandirian. Foto : iNewsPantura.id/ Donny M

SEMARANG.iNewsPantura.id - Pemerintah kota Semarang melalui kecamatan Pedurungan mengadakan pelatihan public speaking dan costumer service kepada penyandang disabilitas. 

Jumlah peserta pelatihan ini sekitar 20 anak penyandang disabiltas.Mereka dilatih oleh instruktur berpengalaman,di aula kantor kecamatan Pedurungan.Pelatihan meliputi cara berbicara,kepribadian,perilaku serta pengetahuan cara untuk menghadapi tamu. Nantinya mereka akan di tempatkan di front office kantor kecamatan untuk bekerja paruh waktu seminggu dua kali sebagai penerima tamu.

Santi orang tua salah satu peserta pelatihan ini mengakui,anaknya merupakan anak berkebutuhan khusus ( down syndrome ) sulit berkomunikasi.Dengan adanya pelatihan publik speaking untuk anaknya,ia merasa senang dan bangga.

“Sangat senang dan bangga sekali,paling tidak bisa menambah pengatahuannya.Kalau hanya kegiatan di rumah kan hanya seperti itu saja,tapi kalau kegiatan di luar kan bisa bersosialiasi,”kata Santi di sela sela menunggui kegiatan pelatihan anaknya,Juma (10/10/2025)

Kepala Kecamatan Pedurungan,Agus Junaedi mengatakan,kegiatan ini merupakan kerjasama kecamatan Pedurungan dengan organisasi Soina atau Special Olympics Indonesia yang juga menggandeng instruktur berpengalaman untuk memberikan pelatihan public speaking kepada anak-anak down syndrome.

“Mereka ( anak anak peserta pelatihan ) nanti magang di kecamatan Pedurungan sebagai penerima tamu bagi masyarakat yang akan mengurus surat surat,di wilayah Pedurungan, baik itu surat domisili,usaha atau surat keterangan yang lainnya,”jelasnya.

Kegiatan ini merupakan bagian mendukung Program Semarang Inklusi yang dicanangkan Walikota Semarang.

“Jadi setiap kecamatan harus mendukung kegiatan anak berkebutuhan khusus yang nanti difasilitasi setiap kecamatan ada satu rumah inspirasi,”tambahnya.

 

Editor : Suryo Sukarno

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut