SEJUMLAH negara di dunia memiliki budaya kuliner kecap khas yang memilihi berbagai cia rasa layaknya di Indonesia.
Membahas soal kecap, Indonesia termasuk unik karena menjadi satu-satunya negara yang mengenal kecap manis.
Kecap adalah sebutan untuk saus berwarna hitam atau kecoklatan yang umumnya terbuat dari fermentasi kacang kedelai.
Berikut ini negara penghasil kecap terbaik, dikutip dari Okezone:
1. Indonesia
Kecap manis dikenal sebagai kecap khas Indonesia dan satu-satunya di dunia. Kecap manis sendiri terpengaruh oleh orang Tionghoa yang mulai menetap di Jawa. Penyebutan kecap juga dari Bahasa China untuk saus yang disebut koe chiap.
Namun berbeda dengan kecap di China, kecap di Indonesia ditambahkan gula aren sebagai perasa manis sehingga ada perbedaan yang mencolok dalam rasa dan juga kekentalan kecap manis dibandingkan kecap lain.
Konsistensi kecap manis lebih mirip dengan konsistensi sirup, dengan warna coklat tua yang kaya dan rasa karamel yang mengingatkan pada molase.
2. Sri Lanka
Sri Lanka juga punya kecap hitam yang menjadi bahan utama makanan kaki lima legendaris negara ini yakni roti kottu, sebuah hidangan yang merupakan sajian tumis, terdiri dari bawang cincang, kol, dan wortel yang dibumbui dengan cabai dan bubuk kari.
3. Thailand
Secara garis besar, Negeri Gajah Putih ini punya dua jenis kecap yakni See Ew Khao atau kecap putih yang merupakwn jenis kecap paling dasar dan serbaguna dimana konsistensinya cair mirip kecap Jepang.
Selanjutnya ada See Ew Dahm, kecap hitam yang punya cita rasa asin dan sedikit mirip dengan kecap manis ala Indonesia dengan tekstur kental.
4. Vietnam
Kecap vietnam disebut dengan nuoc tuong (versi yang lebih mirip dengan kecap gaya China dikenal sebagai xì dau). Mirip dengan kecap di Thailand dan Indonesia, nuoc tuong memiliki tekstur yang kental, namun memiliki rasa yang asin dan sedikit asam.
Produksi kecap Vietnam sedikit berbeda dengan kecap pada umumnya, dimana kedelai terlebih dahulu disangrai sebelum mulai difermentasi. Hal ini berbeda dengan kebanyakan kecap lainnya yang diperas untuk mengekstrak cairan dari kacang padat setelah fermentasi. Namun, kecap Vietnam digiling, menghasilkan konsistensi yang lebih kental.
Nuoc tuong biasanya disajikan sebagai bumbu untuk sayuran. Salah satu varietas kecap yang sangat terkenal disebut tuong ban adalah warna coklat karamel dan hanya dibuat di Sesa Ban di Vietnam Utara.
5. Jepang
Ajaran Buddha turut memperkenalkan kecap ke Jepang, yang di sana disebut shoyu. Sekitar abad ke-13, biksu dari Tiongkok menetap di kota pesisir bernama Yuasa dan mulai membuat kecap.
Setelah itu, orang Jepang memiliki ide mereka sendiri tentang bagaimana seharusnya rasa kecap, di mana oembuat kecap menerapkan rasio 50/50 kedelai dan gandum, lalu menambahkan shoyu dengan rasa yang sedikit manis, segar, dan konsistensi yang lebih tipis.
Kedelai dimasak sampai lunak kemudian dicampur dengan gandum panggang. Campuran ini dikombinasikan dengan cetakan khusus Jepang yang disebut Koji, yang mengkatalisis proses fermentasi. Kemudian semuanya diseduh dalam air garam, dibiarkan berfermentasi lama sebelum dibotolkan.
Ada lima jenis Shoyu yang diakui secara resmi oleh Standar Pertanian Jepang. Ini terbagi menjadi tiga kelas tergantung pada kualitasnya yakni tokkyuu (kelas khusus), ikkyuu (kelas satu), dan hyoujun (kelas standar).
6. China
Kecap yang berasal dari Cina disebut dengan Jiang. Jiang digunakan pertama kali untuk membuat acar dan mengawetkan daging dan sayuran.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kecap China menjadi inspirasi dari Shoyu ala Jepang, dimana Jiang menggunakan gandum yang jauh lebih sedikit daripada kecap Jepang alias 100% fermentasi kedelai.
7. Korea
Lain China dan Jepang, lain lagi Korea. Ganjang adalah adalah sebutan kecap di Negeri Ginseng itu dan telah diproduksi setidaknya selama 2.000 tahun.
Ganjang terbuat dari garam, kacang kedelai, dan air tanpa tambahan gandum. Campuran bahannya kemudian disimpan di dalam pot tanah khas Korea.
Setelah beberapa lama difermentasi akan muncul cairan dan endapan, Ganjang adalah hasil cairannya sedangkan endapannya disebut Doenjang. Pasta kedelai inilah biasanya untuk memasak kuliner seperti sup, jiggae, dan ssamjang yang punya rasa asin dan gurih.
8. Taiwan
Masih dari negara Asia Timur, kali ini ada Taiwan yang mengkhususkan diri pada kecap yang diseduh dengan kacang kedelai hitam. Secara tradisional, kecap taiwan dibuat dengan cara yang mirip dengan kecap Korea.
Kacang hitam ditempatkan dalam nampan tempat jamur aspergillus oryzae dibiarkan tumbuh bebas. Setelah jamur itu mulai berkembang, kemudian dicampur dengan garam dan air tanpa gandum dan dituangkan ke dalam guci tanah liat besar
Campuran tersebut kemudian dibiarkan berfermentasi di bawah sinar matahari langsung selama 180 hari, menghasilkan kecap taiwan yang memiliki rasa lembut dengan sedikit sisa rasa manis.
Editor : Hadi Widodo