Tanaman itu, ujar M Azril, dilakukan di lahan yang sebelumnya tidak produktif, lalu diolah sehingga bisa menghasilkan. Terlebih lahan di wilayah Bandung Utara terbilang sangat cocok untuk tanaman sayur mayur. Sehingga dirinya terbersit ide untuk membudidayakan cabai rawit super.
Dibantu pegawai berjumlah 36 orang, dia akhirnya mampu menyulap lahan tidur menjadi subur tanpa bantuan dari pemerintah.
"Kuncinya ketekunan, kerja keras, fokus, dan yakin. Insya allah apa yang kita kembangkan akan berhasil," ujarnya.
Saat ini, M Azril, terus melakukan perawatan intensif tanaman cabai rawit super berhasil dengan panen melimpah. Dia berharap saat panen nanti, harga cabai rawit sedang bagus sehingga bisa mendapatkan keuntungan maksimal.
"Semoga pada saat panen nanti pertumbuhannya maksimal dan harga juga lagi bagus,"tutur M Azril Ashiddiqie.
Editor : Hadi Widodo