get app
inews
Aa Text
Read Next : 9 Jalan Masuk Kota Mekah Yang Tidak Bisa Dimasuki Dajjal

Bikin Nyaman! Ini Kecanggihan Bus Shalawat Angkutan Jamaah Haji Indonesia

Senin, 13 Juni 2022 | 11:43 WIB
header img
Bikin Nyaman! Ini Kecanggihan Bus Shalawat Angkutan Jamaah Haji Indonesia (Foto: Okezone)

MAKKAH - Bus shalawat adalah angkutan untuk jamaah haji Indonesia dari hotel ke Masjidil Haram selama pelaksanaan ibadah haji di Makkah. Saat ini simulasi operasional bus shalawat tengah dilakukan oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Makkah.

Simulasi ini dilakukan untuk menyambut kedatangan jamaah haji Indonesia dari Madinah ke Makkah pada Minggu malam pukul 22.00 waktu Arab Saudi (WAS).

Penampakan bus shalawat dari depan sudah terlihat gagah dengan ditempel sticker bertuliskan Indonesia di kaca bus bagian depan.

Masuk bagian dalam bus shalawat, jamaah haji Indonesia akan merasakan sejuknya bus meski udara di Makkah cukup panas.

Sebab, kondisi AC di dalam bus shalawat sangat dingin, sehingga jamaah haji tidak perlu khawatir kepanasan maupun kegerahan.

Tidak hanya itu, bus shalawat juga dilengkapi teknologi canggih seperti fasilitas colokan listrik atau lubang USB yang berfungsi sebagai pengisi daya handphone, sehingga jamaah haji tak perlu khawatir jika baterai handphone lowbat.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut