Sikap Timnas Indonesia Disebut Kekanak-kanakan, PSSI Serang Balik Timnas Thailand

Hadi Widodo
Sikap Timnas Indonesia Disebut Kekanak-kanakan, PSSI Serang Balik Timnas Thailand (Foto: Okezone)

Mengenai lontaran pedas Steve Darbu, Iwan Bule pun membalas ucapannya. Mochamad Iriawan menilai, justru Thailand yang kekanak-kanakan, karena tak tampil sungguh-sungguh ketika menghadapi Vietnam di matchday terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022.

 

Iwan Bule juga mengingatkan kepada semua pihak untuk tidak asal bicara. Pasalnya, PSSI belum ambil keputusan terkait hengkang dari AFF. Lebih jauh, harus ada tindakan dari AFF selaku penyelenggara. Sebab, ada indikasi Vietnam dan Thailand main mata.

“Thailand yang kekanak-kanakan main di lapangan. Terbalik dong, kekanak-kanakan apa? Saya tidak bilang kita keluar dari AFF. Saya hanya menyambut keinginan netizen, tolong dicermati dong,” kata Mochamad Iriawan menanggapi hal tersebut kepada awak media.

“Kadang-kadang pelatih Thailand itu yang tidak benar di lapangan. Harusnya main nekan dong, ini bola di oper kanan ke kiri diam saja. Apakah ini permainan Thailand?” lanjutnya.

“Kan tidak begitu biasanya. Kan Thailand tidak pernah begitu mainnya. Biasa menyerang, ofensif terus. Ini cuma ngoper-ngoper. Ini perlu didalami oleh AFF,” sambungnya.

“Apa ini sudah ada rencana sebelumnya atau terjadi begitu saja di lapangan? Masa main bola begitu. di FIFA itu main bola bukan hanya menang kalah, tapi ada azas adil, jujur, tidak curang, fair-play itu jelas di FIFA,” pungkas Iwan Bule.

Editor : Hadi Widodo

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network