Awasi Pemilu Partisipatif, Bawaslu Kota Pekalongan Latih Pelajar

Fatimatus Zahro
Dalam membangun kesadaran pengawasan partisipatif, Bawaslu Kota Pekalongan melatih para pelajar di Kota Pekalongan, Rabu (14/12/2022) hari ini. Foto:iNewsPantura.id

PEKALONGAN, iNewsPantura.id - Dalam membangun kesadaran pengawasan partisipatif, Bawaslu Kota Pekalongan melatih para pelajar di Kota Pekalongan, Rabu (14/12/2022) hari ini.

Acara bertajuk Sosialisasi dan Pelatihan Pemilu Partisipastif dengan tema "Membangun Generasi Milennial dalam pengawasan Pemilu Serentak 2024" itu digelar di The Sidji Hotel Pekalongan, diikuti pelajar SMA/SMK Se-Kota Pekalongan.

Koodinator Divisi pencegahan Hukum, partisipasi masyarakat, dan Humas Bawaslu Kota Pekalongan Nasron mengatakan, beberapa materi sosialiasi dan pelatihan di antaranya tentang Pengawasan Pemilu di Era Digital, dan Peran Media Sosial dalam menangkal hoax, kampanye hitam dan ujaran kebencian dalam Pemilu 2024.

Pemateri dalam kegiatan itu adalah para pegiat media sosial di Pekalongan. Di antaranya Ayon Diniyanto dan Muhammad Burhan (Founder Big Brand Indonesia, Digital Marketing Development)

Sebanyak 45 peserta yang mengikuti kegiatan tersebut nantinya diharapkan bisa berpartisipasi dalam menyuarakan pengawasan partisipatif dan Pemilu yang berkualitas.

 

Editor : Muhammad Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network