JAKARTA, iNewsPantura,id – Debut salah satu pemain naturalisasi Shayne Pattinama menjadi salah satu yang dinanti oleh supporter tanah air saat Timnas bertanding di FIFA MatchDay melawan Timnas Burundi pada 25 dan 28 Maret mendatang.
Laga yang akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat tak boleh diremehkan. Sebab Burundi punya peringkat lebih baik dari Indonesia yaitu 141, sementara Indonesia 151. Shin Tae- Yong telah memangil 28 Pemain Timnas Indonesia yang akan melawan Burundi, satu di antaranya adalah pemain naturalisasi Shayne Pattynama. Selain Pattynama ada sejumlah nama baru yang dipanggil Shin Tae-yong yaitu kiper Daffa Fasya yang belum lama ini tampil bagus di Piala Asia U-20 , Muhammad Ferrari hingga Doni Tri Pamungkas .
Sayangnya, Sandy Walsh pemain naturalisasi yang juga ditunggu debutnya belum bisa bergabung karena masih mengalami cedera. Selain itu, nama-nama lama seperti Pratama Arhan, Saddil Ramdani, Egy Maulana Vikri hingga Witan Sulaeman masuk jadi bagian tim. Dengan skuad tersebut Indonesia diharapkan bisa meraih kemenangan.
Inilah Daftar 28 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil untuk menghadapi laga FIFA Matchday :
Kiper:
1. Nadeo Argawinata
2. Daffa Fasya
3. Syahrul Tisna
Bek
4. Elkan Baggott
5. Jordi Amat
6. Shayne Pattynama
7. Rizky Ridho
8. Fachruddin Aryanto
9. Muhammad Ferrari
10. Pratama Arhan
11. Asnawi Mangkualam
12. Edo Febriansyah
13. Hansamu Yama
Tengah
14. Marc Klok
15. Syahrian Abimanyu
16. Rachmat Irianto
17. Ricky Kambuaya
18. Dzaky Asraf
19. Doni Tri Pamungkas
20. Yance Sayuri
21. Yacob Sayuri
Penyerang
22. Saddil Ramdani
23. Rico Simanjutak
24. Ramadhan Sananta
25. Egy Maulana Vikri
26. Witan Sulaeman
27. Dimas Drajad
28. Dendy Sulistiawan
Editor : Muhammad Burhan
Artikel Terkait