Perkembangan Selama Satu Dekade, Kepesertaan Program BPJS Kesehatan Hampir Capai 250 juta Jiwa

Trias Purwadi
Kepala Cabang Sri Mugirahayu dengan wartawan dan petugas Diskominfo foto bersama di Lolong Advanture Kabupaten Pekalongan.

Pekalongan,iNewsPantura,id – Jumlah kepesertaan program BPJS Kesehatan selama satu dekade sejak tahun 2014 hingga kini terus meningkat. Awal program BPJS tahun 2014  hanya diikuti 100 juta lebih, kini meningkat  hampir mencapai 250 juta yang tercover Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

’’ Dari jumlah peserta JKN itu, iurannya sudah mencapai Rp 150 triliun pertahun. Selain kepesertaan dan dana iuran, dari pelayanan fasilitas kesehatan (faskes) juga meningkat lebih dari 200 persen dibandingkan tahun 2014,’’ kata dr Sri  Kepala BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan, dr Sri Mugirahayu, MH, AAK.

Hal itu disampaikannya menjawab pertanyaan wartawan pada kegiatan media gathering yang berlangsung di Pendopo Sekolah Sungai Sengkarang, Lolong Adventure, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, Kamis (6/6/2024).

Kegiatan yang mengusung tema "Potret Satu Dekade  Perjalanan program JKN di Indonesia’’ tersebut, diikuti  wartawan yang bertugas di Kabupaten Pekalongan, Kota Pekalongan, Kabupaten Batang dan Kabupaten Pemalang. Selain itu juga hadir dari  perwakilan Dinas Kominfo dari  empat daerah  tersebut.

Cici panggilan akrab Sri Mugirahayu itu menambahkan,  untuk perkembangan di wilayah kerjanya yang meliputi Kota/Kabupaten Pekalaongan, Pemalang dan Batang juga terus meningkat. Misalnya, untuk realisasi klaim yang sudah dikeluarkan oleh BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan hingga Bulan Mei 2024 mencapai Rp 600 Milliar  untuk mengcover masyarakat di wilayah kerjanya.

Dalam kesempatan itu, Cici juga melaunching  kompetisi JKN influencer Ambassador. Adapun kategori kompetisinya adalah kategori rumah sakit, kategori Puskesmas/Klinik/praktek perseorangan dan kategori umum. Pendaftaran dan pengumpulan karya  adalah 6 – 16 Juni 2024. Bagi pemenang akan mendapatkan hadiah Rp 1,5 juta untuk juara 1, kemudian juara 2 Rp 1 juta dan Juara 3 Rp 800 ribu. Tema konten tentang Edukasi tentang JKN, Pentingnya program JKN dan Kisah Inspiratif.

Selain itu, BPJS juga menyelenggarakan lomba karya jurnalistik untuk kategori media cetak, online, foto jurnalistik dan televisi. Batas pengiriman karya ditetapkan Rabu 31 Juli 2024 ke lombajurnalistikbpjskesehatan@gmail.com. Hadiah pemenang masing-masing kategori, juara 1 Rp 30 juta, juara 2 (Rp 25 juta)  dan juara 3 (Rp 20 juta). ***

 

Editor : Trias Purwadi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network