KENDAL,iNewsPantura.id – Tahun ini, jumlah jamaah haji asal Kendal mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Berdasarkan data dari Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kendal, tercatat sebanyak 1.328 Calhaj mengikuti manasik haji perdana tingkat kabupaten yang digelar di Pendopo Bahurekso pada Minggu, 13 April 2025.
Angka ini meningkat dari tahun 2024 lalu yang hanya mencapai 978 jamaah. Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kemenag Kendal, Maesaroh, menjelaskan bahwa peningkatan jumlah Calhaj ini merupakan dampak dari adanya penambahan kuota haji yang diberikan oleh pemerintah pusat untuk Provinsi Jawa Tengah. Ia juga memastikan bahwa sebagian besar jamaah telah melunasi BPIH mereka.
“Jika sampai batas akhir pelunasan masih ada jamaah yang belum membayar, maka akan digantikan oleh calon jamaah cadangan yang sudah kami siapkan sebelumnya. Sehingga, Kendal tetap bisa memenuhi kuota,” jelas Maesaroh.
Rencananya, Calhaj asal Kendal akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada 7 Mei 2025, terbagi ke dalam lima kelompok terbang (kloter). Untuk memastikan kesiapan para jamaah, kegiatan manasik akan terus dilaksanakan secara bertahap di tingkat kecamatan hingga hari keberangkatan.
Maesaroh juga menegaskan bahwa seluruh calon jamaah telah menjalani pemeriksaan kesehatan menyeluruh. Jamaah yang tidak memenuhi syarat kesehatan, keberangkatannya akan ditunda hingga tahun depan.
Salah satu Calhaj asal Kaliwungu, Marina, menyampaikan rasa syukurnya karena akhirnya bisa berangkat setelah penundaan akibat pandemi Covid-19. “Saya sudah mendaftar sejak tahun 2012. Seharusnya berangkat tahun 2023, tapi tertunda karena pandemi. Alhamdulillah, akhirnya bisa berangkat tahun ini bersama suami dan kakak saya,” ujarnya.
Diketahui, usia Calhaj asal Kendal tahun ini cukup beragam, mulai dari usia termuda 18 tahun hingga tertua 88 tahun. Hal ini menunjukkan semangat masyarakat Kendal yang tinggi untuk menunaikan ibadah haji.
Sementara itu, Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, yang membuka kegiatan manasik haji dua hari ini, memberikan pesan kepada seluruh calon jamaah agar memperbanyak rasa syukur, meluruskan niat ibadah, serta menjaga kesehatan jasmani dan rohani.
“Memperkuat ilmu ibadah haji, salah satunya dengan mengikuti kegiatan pagi ini serta melaksanakan manasik dengan sungguh-sungguh, agar lebih siap dan mandiri dalam ibadah haji. Semoga menjadi haji yang mabrur,” ucapnya.
Bupati juga berpesan kepada para tim pemandu, pembimbing, dan petugas haji daerah untuk memberikan pelayanan dengan ikhlas, penuh kesabaran, dan tanggung jawab tinggi.
“Semoga seluruh jamaah calon haji dapat menjalankan seluruh rukun dan wajib haji dengan benar, dan menjadi aliran pahala bagi para petugas yang mendampingi mereka,” tutupnya.
Editor : Eddie Prayitno
Artikel Terkait