Kisah Mulyono  :  Driver Pertama Go-Jek Kini dapat Saham 4000 Lembar 

Nanang Sulaeman
Kisah Mulyono  :  Driver Pertama Go-Jek Kini dapat Saham 4000 Lembar (Foto: Okezone)

JAKARTA - Viral vidio di media sosial, driver pertama Gojek Mulyono, berhasil mendapat 4.000 lembar saham atas kerja keras dan kesetiaannya selama 12 tahun pada Gojek.

Melalui video di akun TikTok @drivergojek001 pada Selasa (5/4/2022), terlihat bagaimana kisah Mulyono saat awal Gojek baru dibangun.

"Awal mula gojek dari tahun 2010," tulis akun itu.

"Berawal dari kantor di garasi mobil jalan Kerinci lalu pindah ke jalan Ciasem," tambahnya.

Dia juga memperlihatkan kondisi driver gojek 12 tahun lalu yang masih sedikit.

Bahkan, cara Gojek mendapatkan penumpang dulu hanya bisa melalui telepon bukan aplikasi.

Mulyono mengaku perjuangannya bersama Gojek tak mudah. Apalagi Gojek sempat mendapat penolakan dulu.

"Walau awal-awal berat karena banyak penolakkan," tuturnya.

Dia juga memberitahu kalau sempat menjadi tukang ojek pangkalan sebelum akhirnya bergabung dengan Gojek.

Alasan Mulyono memilih bergabung dengan Gojek karena dia yakin hidupnya bisa lebih baik.

"Ada harapan saat itu, Gojek bisa buat hidup kami lebih baik," ucapnya.

Kini, setelah 12 tahun, Gojek tumbuh besar dan sudah bergabung dengan perusahaan E-Commerce menjadi PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk dan mendaftarkan saham terbukanya di Bursa Efek Indonesia.

"Alhamdulillah Gojek jadi besar seperti sekarang," katanya.

Kini, Mulyono mengatakan kalau dirinya masih tetap menjalani pekerjaannya sebagai driver Gojek.

"12 tahun berlalu dan saya masih ngebid cari orderan," ungkapnya.

Editor : Hadi Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network