get app
inews
Aa Read Next : 9 Jalan Masuk Kota Mekah Yang Tidak Bisa Dimasuki Dajjal

Fasilitas Terbaru dan Tak Biasa Bakal Sambut Jamaah Haji Indonesia di Armuzna

Selasa, 21 Juni 2022 | 07:36 WIB
header img
Fasilitas Terbaru dan Tak Biasa Bakal Sambut Jamaah Haji Indonesia di Armuzna (Foto: Okezone)

MAKKAH - Peningkatan kualitas pelayanan dari Pemerintah Arab Saudi untuk jamaah haji Indonesia terus bertambah diantaranya peningkatan kualitas pelayanan saat puncak ibadah haji di Arafah-Muzdalifah-Mina (Armuzna) pada 9 Dzulhijjah 1443H atau 8 Juli 2022.

Salah satu peningkatan kualitas pelayanan terjadi di Mina yakni semua tenda baru dengan lantai berkeramik dilengkapi pendingin ruangan atau AC.

"Ini warna putih tenda baru, kecokelatan karena kena debu saja," kata Kepala Daerah Kerja Makkah Mukhammad Khanif usai peninjauan tenda Mina, Makkah, Senin (20/6/2022).

Tenda-tenda yang akan ditempati jamaah haji Indonesia berdiri kokoh. Lokasi tenda jamaah haji Indonesia lebih depan, sehingga dekat dengan terowongan Mina menuju Jamarat, tempat melempar jumrah.

"Nah untungnya (tenda) kita sudah di depan, tinggal masuk ke terowongan keluar terowongan sudah Jamarat terus balik lagi ke sini," katanya.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut