get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Artis Indonesia ini Pamer Naik Jet Pribadi, Nomor 1 Ada Penyanyi Dangdut Terkenal

5 Raksasa Bisnis Maia Estianty yang Bikin Tajir Melintir

Minggu, 10 Juli 2022 | 09:03 WIB
header img
5 Raksasa Bisnis Maia Estianty yang Bikin Tajir Melintir (Foto: Instagram)

TIDAK hanya dari musik, kekayaan Maia juga berasal dari sederet bisnis yang dijalankannya. Apa saja raksasa bisnis Maia Estianty? Simak ulasannya berikut dikutip IDXChannel:

1. Bisnis Properti

Maia Estianty juga merambah ke bisnis di bidang properti. Ia diketahui memiliki bisnis properti berupa villa dan apartemen. Kabarnya, Maia hobi membeli apartemen biasa yang kemudian direnovasi dan dijual dengan harga yang mahal. Sempat beredar kabar bahwa Maia memiliki villa di Bali dengan harga mencapai Rp40 miliar. 

2. Perusahaan Outsourcing

Maia juga diketahui memiliki bisnis di bidang outsourcing yang dijalankan di Surabaya, kota kelahirannya. Perusahaan ini bernama PT Perdana Perkasa Elastindo (Persaels) yang telah berdiri sejak tahun 2000. Perusahaan ini telah mempekerjakan sebanyak 7 ribu karyawan. Perusahaan milik Maia Estianty ini juga mendapatkan review baik di Jobstreet perihal gaji dan tunjangan.

 

3. Bisnis Kuliner dan Hiburan Malam

Salah satu kerajaan bisnis Maia Estianty adalah bisnis di bidang kuliner dan hiburan malam. Maia diketahui memiliki bisnis bernama STI-Q MAIA yang berlokasi di Bogor. Selain itu, Maia juga memiliki bisnis snack yang dijalankannya bersama ketiga anak laki-lakinya Al, El, dan Dul. 

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut