get app
inews
Aa Text
Read Next : Waduh, Talud Sungai Bodri Kendal Ambrol Warga Sekitar Terancam

Ngeri!, Sepertiga Wilayah Pakistan Terendam Banjir

Selasa, 30 Agustus 2022 | 10:13 WIB
header img
Ngeri!, Sepertiga Wilayah Pakistan Terendam Banjir (Foto: Sindonews)

ISLAMABAD - Rekor hujan monsoon akibatkan sepertiga wilayah Pakistan terendam banjir. Menteri Perubahan Iklim Pakistan Sherry Rehman menjelaskan fakta mengerikan itu.

"Semuanya satu samudra besar, tidak ada lahan kering untuk memompa air keluar," ujar Rehman kepada media, Senin (29/8/2022).

Pakistan membentang 881.913 kilometer persegi, yang menjadikannya negara terbesar ke-33 di dunia berdasarkan wilayah, lebih luas daripada Turki, Prancis, dan Jerman.

Dihuni oleh hampir 242 juta orang, negara ini juga merupakan negara terpadat kelima di dunia.

“Apa yang terjadi di Pakistan sekarang adalah sangat jauh dari monsun normal, ini adalah distopia iklim di depan pintu kita,” papar menteri itu. “Banjir telah menciptakan krisis proporsi yang tak terbayangkan di Pakistan,” ujar dia.

Dalam wawancara terpisah dengan Deutsche Welle, Rehman menyatakan, “Kami harus mengerahkan angkatan laut untuk pertama kalinya untuk beroperasi di Indo-Pakistan karena wilayah yang begitu luas terendam air.”

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut