get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawaslu Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang, Pilkada Pemalang

Tips Mudah Bagi Pria Merawat Bulu Janggut agar Tetap Sehat dan Bersih

Selasa, 04 Oktober 2022 | 22:11 WIB
header img
Tips Mudah Bagi Pria Merawat Bulu Janggut agar Tetap Sehat dan Bersih (Foto: Pinterest)

JAKARTA, iNewsPantura.id - Dibalik pria gagah berbulu janggut tebal, lebat, dan hitam serta dengan gaya penampilannya yang memiliki pesona dan menarik perhatian kaum hawa, tentunya bulu-bulu janggut tersebut harus dirawat dengan tepat dan cermat agar tetap sehat dan bersih.

Jika Anda pria berjanggut, tapi masih bingung bagaimana cara merawat janggut dengan tepat agar sehat dan bersih. Melansir dari Okezone,Selasa (4/10/2022) yuk intip lima tips mudah dan penting dalam merawat bulu janggut.

1. Rawat kulit di bagian bawahnya

Tidak akan bisa punya janggut yang sehat tanpa kulit yang sehat. Jadi, rawat kulit di bagian bawah janggut dengan pelembap dan rutin dieksfoliasi untuk mencegah pertumbuhan rambut ke dalam, luka akibat pisau cukur dan timbulnya ketombe.

2. Sesuaikan jenggot dengan bentuk wajah

Ingat, janggut tidak satu ukuran untuk semua. Gaya tertentu mungkin terlihat bagus pada orang lain, tetapi belum tentu untuk kita. Maka dari itu, penting mencocokkan janggut dengan bentuk wajah.

3. Cari sisir yang tepat

Satu alat kecil bisa membuat perbedaan yang besar. Sikat yang baik dapat dengan cepat mengubah janggut yang berantakan menjadi rapi, mencegah ketombe pada janggut, membuatnya lebih mudah untuk menumbuhkan janggut yang panjang dan lebat, dan membantu Anda menjaga bulu atau rambut janggut agar tidak mencuat keluar.

4. Jangan pelit investasi minyak

Belilah minyak janggut yang bagus untuk melembutkan rambut dan membuatnya lebih mudah ditata, serta menutrisi dan meningkatkan pertumbuhan secara mendalam. Minyak janggut yang berkualitas baik, bisa melakukan fungsinya dengan baik. Jadi, jangan pelit dengan asal beli minyak janggut ya!

5. Cuci janggut

Janggut seperti halnya rambut di kepala, juga terkena paparan sinar matahari, debu, udara di luar dan paparan banyak hal lainnya. Maka dari itu, cuci dan bersihkan janggut memakai sabun khusus janggut atau beard wash untuk membersihkan, menyegarkan dan melindungi janggut Anda. Sebab, jika hanya facial wash biasa tidak bisa memberikan dampak yang sama.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut