get app
inews
Aa Text
Read Next : Di Depan Ribuan Nahdliyin, Jokowi Sebut NU Layak Berkontribusi Untuk Dunia

LTN NU Temanggung Siap Jadi Corong Publikasi dan Informasi

Rabu, 16 April 2025 | 10:20 WIB
header img
Pengurus baru LTN NU Temanggung melakukan rapat koordinasi jelang Pra Muskercab PCNU Kabupaten Temanggung. iNews/Didik Dono Hartono

TEMANGGUNG,iNewsPantura.id - Lembaga Ta'lif Wan Nasyr Nahdlatul Ulama (LTN NU) PCNU Kabupaten Temanggung, sap menjadi wadah media publikasi dan informasi warga Nahdliyin dan seluruh masyarakat Temanggung.

Hal itu terungkap alam rapat konsolidasi kelembagaan pada Selasa malam (15/4/2025) di Lawoek Coffee Temanggung. Menurut Ketua LTN NU PCNU Kabupaten Temanggung, Faiz Syauqi, LTN NU adalah lembaga Nahdlatul Ulama di bidang kepenulisan dengan tugas utama yaitu mengembangkan penulisan, penerjemahan, penerbitan kitab atau buku dengan faham Aswaja, dan mengembangkan media informasi sesuai faham Aswaja utamanya pada PCNU Kabupaten Temanggung.

"LTN NU ini diharapkan menjadi corong publikasi dan informasi bagi PCNU Temanggung kepada publik dan stakeholders utamanya nahdliyin," kata Gus Syauqi, panggilan Faiz Syauqi.

Selain corong informasi, pihaknya optimis bahwa LTN NU Temanggung ke depan bisa membuat warna berbeda dan wajah baru melalui media informasi.

Agenda itu dihadiri jajaran calon pengurus yang direkomendasikan oleh PCNU Temanggung yang direncanakan akan dilantik pada 4 Mei 2025 mendatang. Oleh karena itu, forum tersebut mendiskusikan masalah-masalah, dan analisis kebutuhan untuk merumuskan program selama satu periode ke depan.

"Sebelum dilaksanakannya Pelantikan dan Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab), kita besok akan bertemu melaksanakan rapat Pra Musyawarah Kerja Cabang, sehingga draft program kerja dan struktur kepengurusan LTN NU harus selesai," tambah Gus Syauqi.

Kengurusan LTN NU Temanggung periode ini banyak diisi pengurus baru, dengan beberapa pengurus lama.

Menurut Hamidulloh Ibda, pengurus LTN NU 2019-2024, dia sangat berharap kepengurusan kali ini lebih aktif untuk memberikan informasi dan menjadi salah satu Lembaga unggulan PCNU.

"Saya yakin teman-teman pengurus kali ini sangat mampu dan mumpuni menjalankan tugas sesuai amanah PCNU Temanggung", ujar Ibda.

Berbagai tugas yang menjadi tantangan LTN NU Temanggung mendatang. Selain publikasi website, publikasi melalui media sosial, buletin, majalah, penerbitan buku, bahkan pendidikan dan pelatihan untuk mendampingi sekolah dan madrasah Ma'arif melalui pembentukan Lembaga Pers Siswa (LPS).

Kegiatan tersebut akan ditindaklanjuti dengan koordinasi dengan PCNU Temanggung, dan perumusan konsep program yang akan dikaji mendalam dalam forum Pra Muskercab PCNU Temanggung mendatang.

 

Editor : Eddie Prayitno

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut