get app
inews
Aa Text
Read Next : 132 Desa dan Kelurahan di Kudus Rampungkan Pembentukan Koperasi Merah Putih, 37 Telah Terbit SK

Memperingati DIES NATALIS Ke 48 UNMAHA Gelar Lomba Mural Tema Jepang

Jum'at, 23 Mei 2025 | 19:08 WIB
header img
Memperingati DIES NATALIS Ke 48 UNMAHA Gelar Lomba Mural Tema Jepang. Foto : iNews / Dimas Yuli

YOGYAKARTA, iNewsPantura.id - Dalam Rangka memperingati Acara DIES NATALIS KE 48, Kampus UNMAHA Universitas Mahakarya Asia, yang bertempat di Jl Magelang Km 8 Glondong, Sendangadi Kecamatan Mlati, Kab Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan berbagai kegiatan civitas akademika.

Kampus yg memiliki unggulan kurikulum yg berbasis inovasi dan mencetak mental Pengusaha, untuk menjawab tantangan era Feature marketing Globalisasi ini telah menggelar rangkaian acara kegiatan yang di mulai sejak persiapan 5 mei 2024 hingga puncak acara 25 mei 2025. Untuk persiapan acara sendiri sudah terkonsep secara kooperatif lewat briefing online dan offline secara hybrid, dengan melibatkan peserta lomba dari luar daerah Jogjakarta.

Adapun lomba yg di kompetisikan karena memiliki tagline korelasi Indonesia dgn Jepang, maka tematik yg di suguhkan adalah " Japan Mahakarya Matsuri". Kegiatan lomba yg di selenggarakan antara lain ada : Youth Enterpreneur Contes, Menulis huruf Kanji, Komik Manga Jepang, Costum Cosplay Japan, Ilustrasi Anime dan Seni Mural.

Sementara adapun bidang yang di mural adalah dinding tembok kampus di tiga lokasi. Yakni lokasi bidang area Rest zona Parkir, lokasi bidang Zona Gelanggang dan lokasi favorite zona Hall utama. Dari keseluruhan peserta lomba mural yg di ikutin lewat seleksi 20 karya terbaik, rata rata gambar yg terdisplay menceritakan ttg narasi ke dua budaya negara Indonesia dan Japan. Simbolika visual jepang banyak memuat  gambaran Gapura Japan ( Tori ), layang layang ikan ( koinobory ),  topeng jepang yg seram (Yurei  Sadako ), putri jepang dgn khas piyama ( Geisha ), Gunung Fuji, bunga Sakura,sedangkan Indonesia lazim dimunculkan ikonik land Mark Patung Budha Borobudur, Barong Bali, Pura, Penjor, wayang, bunga Raflesia dll .

Kepala Rektor Unmaha, Tri Atmodjowati sangat mengapresiasi terhadap seni mural yang dilakukan para peserta seniman dari berbagai daerah seperti Malang Jawa Timur, Bumi ayu Brebes, Banjarnegara, Purwokerto, Semarang, Magelang dan tuan rumah Jogja, bahwa daya ungkap visual seniman dalam menggambarkan Thema yg di tentukan panitia sungguh di luar ekspektasi yg direncanakan. 

"hasilnya tidak saja indah secara estetika, namun konsep alur ceritanya memiliki hirarki culture yang sangat mendalam untuk mencermati idenya. Harapannya event ini dapat direncanakan menjadi kalender agenda rutin setiap tahun." ungkap Tri Atmodjowati.

Dari keseluruhan tiga dewan juri dalam hal Penilaian memiliki patokan 6 Kriteria. Karena lomba mural berskala Nasional penilaiannya diantaranya yg terpenting adalah, Orisinasitas ude dan gambar, kesesuaian Thema, Tehnik dan komposisi, kerapihan, serta estetika penyampaian  cerita hingga menciptakan ikatan emosional karya menjadi pengaruh dalam kajian publik. 

Dari hasil Penilaian tiga dewan juri yakni  Ristanto, S.Sn, juri senior,  Meta Indiyasari, S.Sn dan Ir. Ilmardani Rince Ramli, MM (seniman lukis abstrak) mengungangkapkan 80 persen 6 Kriteria yg telah menjadi ketetapan sudah di miliki para peserta mural. Hasilnya diputuskan juara pertama lomba mural memperingati  DIES NATALIS KE 48 UNMAHA diraih oleh Aan Gunawan S.Sn dari Jogja dan juara kedua yakni Ir Yoyok Priyo PR dari Magelang, sementara juara ketiga diraih oleh Udi Purwa dari Purwokerto.

Editor : Suryo Sukarno

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut