get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan di KEK Kendal Seorang Tewas tapi Tak Dapat Jasa Raharja, ini Alasannya

Resep Mudah Tempe Goreng Tepung, Cocok untuk Menu Sahur

Jum'at, 08 April 2022 | 01:26 WIB
header img
Resep mudah tempe goreng tepung (Foto: Okezone)

Kalau ada yang simpel kenapa masak yang ribet?, rekomendasi menu sahur yang simpel kali ini adalah tempe goreng tepung yang cocok untuk sajian bersama keluarga tercinta.

Berikut ini cara membuat tempe goreng tepung yang mudah;

Bahan-bahan:

1 papan tempe, iris memanjang

1 batang daun bawang

100 gram tepung terigu

2 sdm tepung beras

150 ml air

Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

Bumbu yang dihaluskan

5 butir bawang merah

3 butir bawang putih

1/4 sdt ketumbar bubuk

1 sdt garam

Cara memasak:

1. Siapkan satu wadah besar, lalu masukkan tepung terigu dan tepung beras. Masukkan bumbu yang dihaluskan, bersama garam dan ketumbar bubuk. Beri air secukupnya dan aduk rata.

2. Jika adonan tepung sudah tercampur rata, celupkan irisan tempe ke dalam wadah.

3. Siapkan wajan yang sudah dituangkan minyak goreng. Tunggu sampai panas, lalu goreng satu per satu irisan tempe yang sudah dicelup adonan tepung.

4. Goreng kering tempe itu sampai warnanya kuning keemasan. Tiriskan kalau sudah matang.

5. Sajikan dengan nasi hangat.

Resep yang sangat mudah bukan, Selamat Mencoba.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut