get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan di KEK Kendal Seorang Tewas tapi Tak Dapat Jasa Raharja, ini Alasannya

Intip Fitur Chery Omoda 5 SUV Crossover Super Futuristik Banget!

Minggu, 10 April 2022 | 12:18 WIB
header img
Cherry Omoda 5 SUV Crossover bakal hadir di Indonesia (Foto: Okezone)

PABRIKAN mobil asal China Chery,  pamerkan lima produk yang akan diluncurkannya dalam kurun waktu dua tahun ke depan, salah satunya adalah SUV Crossover OMODA 5 di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.

“Tim kami di Chery International telah mengembangkan OMODA 5 melalui berbagai riset yang mendalam untuk memastikan tipe ini dapat direalisasikan dengan standar dan platform global yang terpadu," kata Tao Yong, President Director PT Chery Motor Indonesia.

"Melalui OMODA 5 kami berusaha untuk memenuhi kebutuhan pasar usia 25-30 tahun yang tumbuh dalam era globalisasi, sehingga tahap-tahap yang kami jalani dalam membangun OMODA 5 juga merupakan pencapaian tersendiri dalam inovasi teknologi kami,” terangnya.

OMODA 5 sendiri punya desain yang sporty dan futuristik, dapat terlihat dari lekukan garis yang fleksibel, motif grill depan berbentuk kisi–kisi bintang yang terintegrasi, dan velg model Sport berukuran 18 Inci.

Fitur pencahayaan OMODA 5 juga sudah dilengkapi dengan Lampu LED Split trapesium, lampu LED Daytime running berbentuk T, dan Lampu belakang LED Dinamis X–Trough.

Pada bagian kabin, OMODA 5 hadir dengan teknologi terkini dan tampilan visual yang estetis dan ergonomis. Hal ini tampak pada lampu ambient LED 64 warna yang terhubung dengan mode mengemudi dan irama musik.

Selain fitur-fitur di atas, OMODA 5 juga dilengkapi dengan Automatic Driving. Selain itu turut pula hadir sistem electronic power steering (EPS), sistem electronic parking (EPB) + AUTOHOLD), lane keeping system (LDP), traffic signal recognition system (TSR), adaptive cruise system (ACC), cruise assist terintegrasi, dan sistem lainnya.

Soal mesin, OMODA 5 memiliki dua konfigurasi yakni 1.5T+CVT25 dan 1.6T+7DCT. Dikatakan bahwa mesin mampu menghasilkan tenaga maksimum 145kW dan torsi maksimum 290 Nm.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut