get app
inews
Aa Read Next : Operasi Pekat Candi,  Ribuan Miras dan Ratusan Knalpot Brong Dimusnahkan

PCNU Kota Pekalongan Gelar Gebyar Sejuta Vaksin Booster di Gedung Aswaja

Kamis, 21 April 2022 | 20:33 WIB
header img
Poster Gebyar Sejuta Vaksin Booster

PEKALONGAN, iNews – Mulai malam ini (Kamis, 21/4/2022) hingga Sabtu malam (23/4/2022) PCNU Kota Pekalongan melalui Program NU Peduli yang diinisiasi Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) menyelenggarakan vaksinasi booster. Menurut Koordinator NU Peduli Kota Pekalongan, Agus Rofiki, vaksinasi ini dibukan untuk masyarakat umum.

“Mulai malam ini (Kamis, 21/4/2022) kami membuka posko vaksinasi di gedung Aswaja yang beralamat di Jl. Sriwijaya No. 2, Pekalongan. Siapa saja boleh mendapatkan vaksinasi baik untuk dosis 1, 2, maupun booster,” terangnya.

Agus Rofiki juga menjelaskan, kegiatan ini sengaja dilakukan pada malam hari, karena dinilai lebih efektif dan diharapkan dapat mencapai hasil yang maksimal. “Setidaknya, ini juga untuk memantapkan warga Kota Pekalongan yang mungkin masih ragu-ragu kalau harus vaksin siang hari. Sementara, mereka masih berpuasa. Jadi kami gelar pada malam hari mulai pukul 20.00 sampai 23.00,” tuturnya.

Program ini, sebagaimana dijelaskan Agus Rofiki, merupakan hasil kerja sama antara PCNU Kota Pekalongan dengan Kantor Kemenag Kota Pekalongan, dan Polres Pekalongan Kota, sebagai tindak lanjut dari program Gebyar Sejuta Vaksin Booster. Bahkan, untuk membuat program ini berdaya tarik, disediakan pula undian door prize bagi warga yang ikut dalam kegiatan tersebut.

“Door prize yang kami siapkan ada peralatan rumah tangga elektronik, minyak goreng, dan lain-lain. Door prize ini baru akan diundi pada malam ketiga, lusa,” katanya.

Sementara, berkenaan dengan keikutsertaan masyarakat, Agus Rofiki menyebutkan, warga tidak perlu mendaftar terlebih dahulu. “Cukup datang saja langsung ke lokasi. Tapi, jangan lupa membawa KTP, kartu vaksin jika punya. Dan kami akan melayani sebaik mungkin,” jelasnya.

“Untuk setiap malamnya, kami hanya akan menyediakan 200 lebih dosis vaksin. Dan jenis vaksin yang kami sediakan juga bervariasi. Ada Astrazeneca, Moderna, dan Pfizer. Jadi, komplit jenisnya. Makanya, sangat sayang jika momentum ini dilewatkan,” pungkasnya.

Editor : Ribut Achwandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut