get app
inews
Aa Read Next : Antisipasi Penerbangan Balon Liar, Tradisi Balon Udara Perlu Dievaluasi

Puluhan Ribu Orang Memenuhi Lapangan Mataram Kota Pekalongan

Minggu, 08 Mei 2022 | 10:00 WIB
header img
Puluhan ribu pengunjung datang ke lapangan Mataram untuk menyaksikan Festival Balon Udara

PEKALONGAN, iNews - Sejak sekitar pukul 06.30 puluhan balon udara berukuran besar dengan bentuk dan warna yang beragam tampak melayang-layang di atas Lapangan Mataram, Kota Pekalongan. Pemandangan itu menyedot perhatian puluhan ribu pengunjung yang memadati lapangan. Tampak mereka mengaktifkan handphone dan mengarah lensa kamera mereka ke arah balon-balon yang melayang-layang itu. Merekam momen unik yang hanya bisa mereka temui satu tahun sekali. Sayang, selama dua tahun lalu Festival Balon Udara ini tak dapat diselenggarakan akibat pandemi.

Tak hanya itu, antusiasme masyarakat juga ditampakkan melalui kedatangan mereka yang berombongan dengan menggunakan kendaraan mobil bak terbuka. Terutama bagi pengunjung yang berasal dari luar Kota Pekalongan. Bahkan, agar tidak melewatkan momen yang sangat jarang mereka temui itu, mereka bertolak dari tempat asal mereka selepas waktu subuh. 

Selain itu, suasana meriah juga terasa lewat bebunyian tetabuhan yang dilmainkan kelompok musik di atas panggung kehormatan. Nyanyian berirama rancak diselingi selawat turut mengisi kemeriahan Festival Balon Udara yang diselenggarakan hari ini (Minggu, 8/5/2022). Sesekali terdengar pula suara sorak sorai pengunjung ketika mendapati ada balon udara yang jatuh. 

Hingga pukul 08.00, terdengar dari pelantang suara seorang MC yang memberitahukan kepada pengunjung dan peserta Festival Balon Udara bahwa acara seremonial akan dimulai. Walikota Pekalongan yang didampingi sejumlah pejabat publik Pemerintah Kota Pekalongan pun segera menempati kursi yang disediakan.

Tak berselang lama, acara seremonial dilaksanakan di tengah-tengah keriuhan suara pengunjung. Dalam kesempatan itu, Walikota Pekalongan, Ahmad Afzan Arslan Djunaid, yang menyampaikan sambutannya mengatakan, "Alhamdulillah atas inisiasi Komunitas Sedulur Balon Kota Pekalongan, karena Syawalan Lopis sudah diperbolehkan, mereja juga ingin berekspresi karena kegiatan balon udara tambat ini eventnya sangat jarang sekali, sehingga dari mereka ini perlu diwadahi untuk memeriahkan acara Syawalan di Kota Pekalongan."

Walikota Aaf juga menyampaikan jika kegiatan yang diselenggarakan kali ini merupakan ajang kopi darat/sambung seduluran antar komunitas balon. Untuk itu pula, ia menyampaikan apresiasinya kepada penyelenggara dan peserta kegiatan. Apalagi, pelaksanaan kegiatan tersebut tergolong spontan, dengan tenggat waktu persiapan yang pendek.

Namun, ketika menyaksikan antusiasme masyarakat yang tinggi itu, Walikota berharap, agar di tahun 2023 mendatang, Pemerintah Kota Pekalongan bersama Airnav Indonesia dan Komunitas Sedulur Balon Pekalongan bisa memfasilitasi kembali kegiatan Festival Balon Tambat seperti di tahun 2019 silam yang sukses digelar di Stadion Hoegeng Pekalongan.

Penyelenggaraan Festival Balon Udara tahun ini bertajuk Balloon Attraction Pekalongan 2022 yang diinisiasi oleh Komunitas Sedulur Balon Pekalongan bersama Pemerintah Kota Pekalongan. Dalam kegiatan ini diikuti oleh 32 komunitas balon di Kota Pekalongan. 

Hadir dalam kegiatan tersebut Direktur Keselamatan, Keamanan dan Standarisasi Airnav, Bambang Rianto, Wakil Walikota Pekalongan, H Salahudin, STP, Ketua TP PKK Kota Pekalongan, Hj Inggit Soraya, Wakil Ketua TP PKK Kota Pekalongan, Hj Istiqomah, Dandim 0710/Pekalongan, Letkol CZI Hamonangan Lumban Toruan, Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Wahyu Rohadi, Ketua DPRD Kota Pekalongan, M Azmi Basyir, Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Transportasi Udara, Kementerian Perhubungan, Capt Novyanto Widadi, Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah III Surabaya, M Anis, dan instansi terkait lainnya.

Editor : Ribut Achwandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut