Kedua hal itu bahkan bisa dilakukan dengan satu tombol. Jika tidak puas, pemilik mobil bisa membuka atap itu dan menyimpannya ke bagasi mobil. Cukup dengan menekan satu tombol.
Ada lagi bagian yang menarik yang ditemukan di kaca depan. Ternyata menurut Carscoops, kaca depan mobil justru bisa ditinggikan dan diturunkan. Jadi jika ingin benar-benar merasakan sensasi ditabrak angin saat melaju bersama mobil dengan kecepatan tinggi, pemilik mobil bisa menurunkan kaca mobil itu.
Pemilik mobil akan merasakan sensasi mesin dengan tenaga maksimal 62 daya kuda dan torsi maksimal 730 Nm. Mesin itu bisa mendorong Maserati MC20 Cielo berlari dari diam hingga 100 kilomete rpe rjam dalam waktu 2,9 detik.
Top speed sendiri diklaim mencapai 320 kilometer per jam. Sayangnya tidak semua orang bisa memiliki mobil sport atap terbuka dari Maserati itu.
Pasalnya mereka hanya memproduksi sebanyak 60 unit Maserati MC20 Cielo. Pastinya salah satu mobil akan mendarat ke rumah David Beckham yang dikenal juga sebagai brand ambassador Maserati MC20.
Editor : Hadi Widodo