Saat ini mobil yang dimiliki oleh Nagita Slavina itu adalah mobil generasi kedelapan. Jadi perjalanan sejarah Rolls-Royce Phantom memang tidak bisa dipandang enteng. Intinya semua orang kaya bisa punya mobil Rolls-Royce lainnya seperti Cullinan, Ghost, Dawn dan Wraith namun hanya yang teristimewa yang mau berkorban beli Rolls-Royce Phantom.
Jadi tidak heran beberapa nama besar memang akrab dengan Rolls-Royce Phantom. Sebut saja vokalis The Beatles John Lennon, pasangan musisi Jay-Z dan Beyonce, David Beckham, hingga desainer Karl Lagerfeld.
Dari segi spesifikasi mobil mewah ini memang luar biasa. Mobil Inggris itu dilengkapi dengan mesin V12 turbo ganda. Mesin itu bisa menggelontorkan tenaga sebesar 563 daya kuda ke roda belakang.
Tentunya dengan mesin performa tinggi dibutuhkan bahan bakar yang khusus. Dari situs resmi Rolls-Royce disebutkan mobil tersebut hanya bisa menenggak bensin dengan RON 98. Saat ini bensin yang sesuai adalah Pertamax Turbo yang dijual di harga Rp14.500 per liter.
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait