JAKARTA - Pemandangan malam hari di kota-kota besar sangat bagus, tampak perpaduan antara bangunan dan lampu neon warna-warni yang menghiasi kota, rugi kalau tidak diabadikan terutama oleh penggemar fotografi .
Beberapa penikmat fotografi, tentu tidak mau kelewatan untuk memotret suasana malam hari.
Kali ini, ada beberapa tips memotret khusus mode malam hari, berikut ulasannya, seperti dilansir dari laman Okezone, Jumat (1/7/2022):
1. Perhatikan Underexpose Bidikan Anda
Saat memotret di malam hari, cobalah untuk memperhatikan underexpose bdidikan Anda. Jangan meningkatkan eksposur pada kamera.
Sebagai gantinya, underexpose foto Anda sedikit dan bawa detailnya nanti dalam pengeditan.
Hal ini akan memungkinkan Anda mempertahankan ISO rendah, menangkap lebih detail, dan meminimalkan spot putih.
2. Pakai Tripod
Untuk mendapatkan foto yang bagus tampaknya pengguna juga perlu membawa tripod.
Tripod digunakan untuk menopang kamera saat mengambil foto dengan merendahkan shutter speed.
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait