JAKARTA, iNews.id - Seiring dengan bertambahnya populasi, penduduk di bumi penghuni sebagian besar kota di berbagai dunia makin padat. Namun ternyata ada kota di dunia yang penghuninya hanya 1 orang.
Beberapa ada yang terletak di Benua Amerika bahkan Asia. Berikut ini adalah 7 kota di dunia yang penghuninya cuma satu orang penduduk .
1. Monowi, Nebraska
Kota yang dihuni oleh seorang penduduk adalah Kota Monowi di Nebraska, Amerika Serikat. Di kota sunyi itu hanya terdapat satu orang penduduk bernama Elsie Eiler.
Sebelumnya, penduduk Kota Monowi berpenduduk dua orang yaitu Eiler dan suaminya, Rudy. Namun, Eiler menjadi satu-satunya orang yang bertahan setelah Rudy meninggal dunia pada tahun 2004.
2. Jordan River, Kanada
Selain Monowi, ada kota Jordan River di Kanada yang juga dihuni oleh seorang penduduk. Padahal, kota ini sebenarnya memiliki pemandangan yang indah.
Kota ini tidak dihuni lantaran lokasinya terletak di dekat Sungai Yordan yang rawan dan sering mengalami bencana seperti gempa bumi dan banjir. Sehingga, kota yang dulunya dihuni oleh banyak penduduk itu sekarang ditinggalkan. Satu-satunya warga yang ada di sana adalah, Hugh Pite yang menolak untuk pindah.
3. Buford, Wyoming
Masih di benua Amerika, kota dengan penduduk tunggal adalah Buford di Wyoming, Amerika Serikat. Terletak di ketinggian 8.000 kaki atau 2.400 m, kota ini sebenarnya juga sangat asri.
Satu-satunya yang tinggal di kota ini adalah Sammons yang telah pindah ke Buford pada tahun 1980 bersama istri dan putranya. Pada tahun 1992, Sammons bahkan membeli kota itu. Istri Sammons meninggal pada tahun 1995 dan putranya pindah sekitar tahun 2007, silam. Sehingga hal itu menjadikannya sebagai satu-satunya penduduk di Buford. Kota itu kemudian dijual kepada orang Vietnam, yang kemudian memberi nama kota itu dengan sebutan ‘PhinDeli Town Buford’.
Editor : Muhammad Burhan
Artikel Terkait