Vaksin Keempat Mulai Disuntikkan di Kota Pekalongan

Ribut Achwandi
Slamet Budiyanto, Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekalongan

PEKALONGAN, iNewspantura.idTenaga kesehatan (nakes) di Kota Pekalongan hari ini mulai disuntik. Kali ini, mereka mendapatkan suntikan vaksin dosis keempat atau vaksin booster kedua. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, Slamet Budiyanto mengungkapkan, pemberian vaksin dosis keempat ini dilakukan sesuai dengan peraturan pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan. Ia mengaku, pelaksanaan pemberian vaksin dosis keempat ini tergolong terlambat. Mestinya, pemberian vaksin dosis keempat sudah dilaksanakan pada akhir Juli lalu. 

"Namun, karena Kota Pekalongan baru mengambil stok vaksin dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah kemarin, sehingga kami akan mulai aktifkan menyuntik dosis vaksin booster kedua ke tenaga nakes pada Senin, 8 Agustus 2022," tutur Budi.

Secara teknis, penyuntikan dosis vaksin booster kedua atau vaksin dosis keempat bagi nakes dilaksanakan pada masing-masing fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) yang ada di Kota Pekalongan. Diharapkan, metode ini akan lebih efektif dan efisien dalam mencukupi kebutuhan vaksin dosis keempat. Sampai saat ini, jumlah nakes di Kota Pekalongan mencapai 3 ribuan orang.

Editor : Ribut Achwandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network