Kabar Gembira! Jelang Final AFF U-16 Timnas Vietnam U-16 Tidak Diperkuat Penyerang Andalan

Nanang Sulaeman
Kabar Gembira! Jelang Final AFF U-16 Timnas Vietnam U-16 Tidak Diperkuat Penyerang Andalan (Foto: Okezone)

KABAR Gembira Jelang Final Piala AFF U-16 2022 antara Timnas Vietnam U-16 tidak akan diperkuat penyerang andalannya Hong Cong Hau karena telah mendapat kartu merah di laga kontra Thailand. Final Piala AFF U-16 2022 yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Jumat 12 Agustus 2022 pukul 20.00 WIB.

Vietnam tampil prima saat bersua Thailand di semifinal Piala AFF U-16 2022, Rabu 10 Agustus 2022 sore WIB. Tampil dominan, Vietnam menang 2-0 atas Thailand.

Sayangnya Vietnam mendapatkan nasib buruk di laga tersebut. Penyerang mereka yang sudah mencetak dua gol di Piala AFF U-16 2022, Hong Cong Hau, mendapat kartu merah di laga kontra Thailand.

Tak sampai di situ, penjaga gawang andalan mereka, Dinh Hai, juga mengalami cedera. Alhasil, Vietnam takkan diperkuat dua pemain andalannya saat bersua Timnas Indonesia U-16.

“Pertandingan antara Vietnam U-16 dan Thailand U-16 berlangsung tegang. Kiper Dinh Hai cedera dan penyerang Cong Hau mendapat akumulasi karena terkena kartu merah. Kedua pemain itu takkan bisa berpartisipasi di final,” kata Nguyen Quoc Tuan mengutip dari Soha.

Editor : Hadi Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network