Dengan Bantuan Teknologi Canggih, Sebanyak 199 Jasad Menunggu Dihidupkan Kembali

Hadi Widodo
Dengan Bantuan Teknologi Canggih, Sebanyak 199 Jasad Menunggu Dihidupkan Kembali (Foto: Okezone)

ARIZONA, iNewsPantura.id - Dihidupkan kembali setelah kematian adalah kemungkinan yang diyakini orang-orang yang bekerja di Alcor Life Extension Foundation (ALEF). Di dalam laboratorium raksasa di ScottsdaleArizona, Amerika Serikat (AS)  ini terdapat tangki-tangki berisi nitrogen cair. Di dalam tangki terdapat 199 jasad dan kepala manusia yang memilih untuk diawetkan dengan teknik kriopreservasi dengan harapan dapat dihidupkan kembali pada masa depan.

Alcor menyebut mereka pasien, bukan mayat. Mereka pada umumnya adalah orang-orang yang meninggal karena sakit parah seperti kanker, penyakit penurunan fungsi degeneratif pada sel saraf motorik, atau penyakit-penyakit lain yang belum ada obatnya pada masa sekarang.

Mantan CEO Alcor, Max More, mengatakan dia menganggap kriopreservasi sebagai perpanjangan dari pengobatan darurat.

“Kami datang pada tahap di mana dokter pada saat ini sudah menyerah. Obat-obatan dan teknologi saat ini tidak cukup untuk membuat Anda tetap hidup. Tapi kami mengatakan, alih-alih menguburkan pasien, berikan saja kepada kami. Kami akan menstabilkan mereka, mencegah mereka mengalami dekomposisi, dan mempertahankan mereka selama yang dibutuhkan sehingga teknologi memungkinkan mereka untuk dihidupkan kembali,” terangnya, dikutip VOA.

Natasha Vita-More, istri Max Moore, juga satu dari 1.392 orang yang masih hidup dan telah mendaftar untuk diawetkan. Namun, futuris dan penulis ini mendaftar hanya untuk otaknya. Artinya hanya otaknya yang akan diawetkan dengan kriopreservasi, sementara bagian tubuh lainnya akan dikebumikan sebagaimana jenazah pada umumnya.

Editor : Hadi Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network