Kota Pekalongan Jadi Tuan Rumah Event Kejurnas IMTC Gemoy, Diikuti 250 Atlet dari 83 Daerah

Suryo Sukarno
Kota Pekalongan Jadi Tuan Rumah Event Kejurnas IMTC Gemoy, Diikuti 250 Atlet dari 83 Daerah. Foto : Suryo S

 

Pekalongan, inewsPantura.id
Jum'at, 27/12/2024

Kota Pekalongan menjadi tuan rumah event Pertandingan Tenis Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Irawati Moerid Tenis Competition (IMTC) Gemoy Tahun 2024 yang berlangsung pada 27 Desember 2024-5 Januari 2025. Dalam event yang diinisiasi oleh mantan petenis andalan Indonesia, Irawati Moerid ini diikuti ratusan atlet tenis pra junior dan junior dari 83 daerah di Indonesia

Wali Kota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid mengaku bersyukur atas terselenggaranya event kerjurnas IMTC Gemoy yang digagas oleh Kak Irawati Moerid, dimana kali ini bisa dilaksanakan di Kota Pekalongan. Menurutnya, antusias peserta atlet tenis sebanyak 250 orang dari 83 kota/kabupaten se-Indonesia ini sangat luar biasa tinggi.

"Event ini digelar supaya atlet-atlet junior termotivasi untuk berprestasi. Selain itu, dengan kedatangan ratusan peserta beserta orangtua, kerabat, pelatih yang mengantar di event ini tentu bisa mengangkat perekonomian masyarakat Kota Pekalongan dan mengenalkan potensi daerah Kota Pekalongan seperti batik, kuliner, dan produk unggulan khas Kota Pekalongan lainnya,"tutur Mas Aaf, sapaan akrabnya usai menghadiri pembukaan event kejurnas IMTC Gemoy di GOR Jetayu Kota Pekalongan, Jumat (27/12/2024).

Mas Aaf berharap, event ini bisa berlangsung sukses dan lancar serta menjadi wahana silaturahmi antar atlet tenis junior, terlebih di akhir tahun ini bertepatan dengan liburan anak sekolah. 

"Target kami, mudah-mudahan tidak hanya sekali ini bisa mengadakan event Kejurnas tenis di Kota Pekalongan, akan tetapi di kemudian hari Kota Pekalongan tetap bisa menjadi tuan rumah event kejurnas tenis maupun event olahraga bergengsi lainnya dalam rangka peningkatan kualitas dan upaya pembibitan serta pembinaan atlet-atlet Kota Pekalongan agar bisa menjadi penerus atlet-atlet nasional yang mengharumkan nama Indonesia khususnya Kota Pekalongan,"harapnya.

Kepala Dinparbudpora Kota Pekalongan, Sabaryo Pramono mengapresiasi diadakannya event IMTC Gemoy ini dengan harapan bisa menggugah semangat para petenis yang ada di Kota Pekalongan untuk selalu melakukan pembinaan dan meningkatkan prestasinya di bidang olahraga tenis.

"Alhamdulillah perkembangan olahraga tenis di Kota Pekalongan sudah baik, dan terus digelorakan oleh Persatuan Lawn Tenis Indonesia (PELTI) Kota Pekalongan, ada juga support dari APBD yang sudah dimaksimalkan. Namun, memang untuk target di event-event belum seperti yang diharapkan, tetapi pembinaan atlet terus dilakukan agar atlet petenis ini semakin berkualitas dan berprestasi ke depannya,"ujar Sabaryo.

Direktur IMTC Gemoy, Irawati Moerid menuturkan, alasan diadakan event IMTC Gemoy di Kota Pekalongan ini adalah ia ingin melakukan pemerataan wilayah sebagai venue dalam menyiapkan wadah pertandingan tennis sekaligus mengangkat potensi unggulan daerah yang menjadi lokasi terselenggaranya event IMTC ini kepada para atlet tennis junior Indonesia. 

"Adapun peserta event ini diikuti oleh 250 orang dari 83 daerah, dimana daerah terjauh adalah Manado, NTB, Medan, dan sebagainya,"kata perempuan yang kerap disapa Kak Ira.

Peraih medali perak dan perunggu pada Asian Games 1990 itu lebih lanjut menjelaskan, pertandingan tenis Piala IMTC-Gemoy, mempertandingkan 23 kategori kelompok umur, diantaranya Orange Ball (maksimal 10 tahun), Kelompok Umur Red Ball (maksimal 8 Tahun) dan inti Kejuaraan Tenis Junior ini mempertandingkan Tunggal dan Ganda Putra dan Putri, kelompok Umur 10, 12, 14, 16 dan 18 dengan jumlah medali 160 pcs.

"IMTC ini sudah turnamen ke-31 dalam waktu 2 tahun. Visi dan misi IMTC ini adalah ingin mengakomodir dan mendukung anak-anak Indonesia yang memiliki bakat tenis namun dari keluarga kurang mampu. Bahkan, kami biayai mereka dari pendaftaran, tempat tinggal dan transportnya. Dengan adanya event olahraga ini, kami ingin mengajak anak-anak agar tetap sehat jasmani dan rohani, membuat mereka fokus berlatih dan bertanding tanpa harus meninggalkan kewajiban mereka untuk sekolah,"bebernya.

Hal senada diungkapkan Ketua PELTI Kota Pekalongan, Erwin Setiawan Tedjo membeberkan, untuk mendukung event ini, persiapan memang memerlukan waktu 2 minggu saja, namun untuk kegiatan latihan rutin para atlet tennis Kota Pekalongan dilaksanakan seminggu dua kali. Atlet tennis Kota Pekalongan yang dikirim mewakili event ini ada 17 atlet.

"Targetnya kami berharap mereka bisa lolos dan mendapatkan Peringkat Nasional Pelti (PNP) yang bagus. Kami akan terus membina anak-anak dan melakukan pembibitan para atlet tenis di Kota Pekalongan,"ungkapnya.

Salah satu peserta event Kejurnas IMTC Gemoy dari Lampung Utara, M. Fauzan Andrian mengaku sudah tiba di Kota Pekalongan sejak tanggal 23 Desember 2024. Untuk mempersiapkan pertandingan ini, ia yang ikut kelompok umur (KU) 12 sudah berlatih giat jauh-jauh hari sebelumnya agar bisa mendapatkan hasil terbaik.

"Main tenis sudah 7 tahun. Event kejurnas ini sangat bagus, para atlet berlomba-lomba menunjukkan permainan yang bagus juga. Target Saya tentu bisa menjadi juara dalam event ini,"tukasnya. 

Editor : Suryo Sukarno

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network