Polres Pekalongan Gelar Vaksinasi di Pondok Pesantren

Suryo Sukarno
Polres Pekalongan Gelar Vaksinasi di Pondok Pesantren. Visual: Candra Suciawan

Pekalongan, Pantura.iNews.id - Gerai Vaksin Presisi dengan  door to door terus dilakukan oleh jajaran Polres Pekalongan. Kali ini, vaksinasi menyasar  Pondok Pesantren Bustanul Mansuriyah, Desa Rowolaku, Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, Kamis 19  Agustus 2021.

Kapolres Pekalongan AKBP  Arief Fajar Satria , mengatakan, sesuai dengan arahan pemerintah untuk mempercepat target vaksinasi maka lingkungan pesantren menjadi salah satu sasarannya.


AKBP Arief Fajar Satria saat memberi edukasi pentingnya mematuhi protokol kesehatan khususnya dalam menerapkan 5M di lingkungan pondok pesantren guna melindungi dari penyebaran COVID-19. Foto: Suryo Sukarno

“Dengan melibatkan tenaga kesehatan dari Urkes Polres Pekalongan, kita melaksanakan vaksinasi untuk santri di Kabupaten Pekalongan . Nantinya pesantren di Pekalongan akan bergiliran mendapatkan vaksinasi sebagai upaya percepatan program vaksinasi sesuai dengan program Pemerintah,” jelas Kapolres .

Selain itu Kapolres Pekalongan juga memberi edukasi pentingnya mematuhi protokol kesehatan khususnya dalam menerapkan 5M di lingkungan pondok pesantren guna melindungi dari penyebaran COVID-19.

“Saya harapkan kepada pengasuh Ponpes dan para santri, meski sudah di vaksin harus tetap menerapkan protokol Kesehatan,” tambahnya.

Sementara itu pengasuh Ponpes Bustanul Mansuriyah KH Ahmad Muzaki  mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Pekalongan yang sudah peduli dengan pesantren yang sudah memberikan vaksin secara gratis.

“Terima kasih kami sampaikan. Semoga pandemi ini segara usai,” katanya.

Editor : Amin Nurrokhman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network