Pemkab Temanggung Kirim Bantuan Korban Banjir Bekasi dan Jakarta

Didik Dono Hartono
Bupati Temanggung melepas bantuan untuk Korban Banjir Bekasi dan Jakarta. iNews/Didik Dono Hartono

TEMANGGUNG,iNewsPantura.id – Bupati Temanggung, Agus Setyawan, melepas bantuan terhadap korban pasca bencana banjir yang melanda Kota Bekasi dan Jakarta, di Pendopo Pengayoman, Minggu (24/3) pagi. Bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dari para ASN, pegawai BUMD dan BUMN, serta pegawai di lintas instansi.

Menurutnya, bantuan tersebut semata merupakan kepedulian sosial dan kemanusiaan masyarakat serta Pemerintah Kabupaten Temanggung terhadap para korban yang membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak.

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bergerak cepat mengkoordinir penggalangan bantuan ini. Meski tidak seberapa, semoga bisa membantu meringankan beban mereka (korban-red). Pak sopir dan rombongan pengantar bantuan juga hati-hati di jalan karena waktu-waktu ini sudah masuk masa arus mudik,” pesannya.

Dirinya juga turut menyampaikan rasa prihatin sekaligus kepedulian mendalam terhadap bencana banjir yang baru saja melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Rembang, akibat tingginya intensitas hujan.

“Meski tak seberapa, insyaallah kami akan berusaha kembali menggalang bantuan serupa. Semoga banjir di Rembang segera dapat teratasi,” harapnya.

Sementara itu, Asisten Pemerintah dan Kesra Setda Kabupaten Temanggung, Samsul Hadi, menambahkan, jumlah bantuan yang digalang terkumpul sejumlah Rp125 juta. Bantuan sendiri akan disalurkan kepada para korban terdampak dalam bentuk paket beras dan uang tunai.

“Semoga dapat membantu para korban yang membutuhkan,” tukasnya. 

Editor : Eddie Prayitno

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network