5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Romantis di Indonesia

Nanang Sulaeman
Lima Rekomendasi tempat honeymoon romantis di Indonesia ( Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Selain sebagai masa bersantai pasca menikah, honeymoon bisa menjadi momen untuk saling mengenal lebih jauh tentang pasangan. Berikut Lima Rekomendasi tempat honeymoon romantis di Indonesia bisa menjadi pilihan tempat menghabiskan waktu bersama pasangan baru anda 

Berikut 5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Romantis di Indonesia

1. Pulau Ora Maluku

Pulau Ora terletak di Kecamatan Seram Utara, Maluku Tengah. Tempat ini sering disebut sebagai salah satu surga tersembunyi dan menjadi destinasi wisata favorit bagi turis lokal maupun mancanegara.

Saat sore hari, kamu dan pasangan bisa menikmati suasana matahari tenggelam yang romantis.

2. Pulau Cinta Gorontalo

Dinamakan Pulau Cinta karena resort di pulau ini dibentuk menyerupai bentuk hati. Pulau ini memiliki suasana romantis dan menenangkan, serta pemandangan laut yang menakjubkan sehingga sangat cocok untuk lokasi honeymoon.

Karena keindahannya, Pulau Cinta ini kerap disebut sebagai Maldives-nya Indonesia.

3. Gunung Bromo Malang

Selain wisata bahari, kamu juga bisa coba honeymoon ke gunung, salah satunya adalah Gunung Bromo.

Gunung Bromo belakangan jadi wisata yang cukup populer dan bisa dijadikan salah satu alternatif untuk berbulan madu. Kamu dan pasangan bisa menikmati matahari terbit di Bromo. 

Usai berburu sunrise, kamu bisa berjalan-jalan menikmati hamparan pasir atau berkuda bersama.

4. Ubud, Bali

Untuk pasangan pengantin baru yang menginginkan ketenangan bisa mencoba Ubud sebagai tujuan lokasi honeymoon.

Ubud menawarkan suasana pedesaan dengan pemandangan yang masih asri dan menyejukkan. Meski memiliki suasana pedesaan, tapi kamu dan pasangan masih bisa melakukan berbagai kegiatan romantis di Ubud. Seperti bersepeda, yoga bersama, berkeliling perkampungan Ubud, hingga makan malam romantis bernuansa tradisional.

5. Karimunjawa

Karimunjawa adalah kepulauan yang termasuk dalam Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Kepulauan ini terdiri atas 27 pulau, dimana hanya lima pulau yang sudah berpenghuni.

Karimunjawa memiliki pemandangan indah alam bawah laut yang luar biasa. Kamu dan pasangan bisa mencoba snorkeling untuk menikmati indahnya alam bawah lautnya

Editor : Hadi Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network